Berlangsung Sepuluh Hari, Pelatihan Manajemen Puskesmas Tingkat Kabupaten Bolmut Resmi Dibuka

BNews, SULUT – Wakil Bupati Amin Lasena, secara resmi membuka kegiatan Pelatihan Manajemen Puskesmas tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) 2023.

Kegiatan itu pun berlangsung di UPTD BAPELKES Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Manado, Senin 24 Juli 2023.

Kegiatan pun turut dihadiri Kepala UPTD BAPELKES Dinkes Provinsi Sulut dr Samuel M C Tanos dan Kepala Dinkes Bolmut Ali Dumbela, bersama jajaran.

Diketahui, pelatihan tersebut diikuti sekitar 30 rang peserta dari Dinkes dan Puskesmas se Kabupaten Bolmut.

Baca JugaAnak Dibawah Umur Diduga Alami Pelecehan Seksual Didalam Taksi, Pria Bolmut Ini Masih Berkeliaran

Acara ini pun, akan berlangsung selama sepuluh hari kedepan, mulai sejak dibukanya kegiatan hingga 2 Agustus 2023 nanti.

Wakil Bupati Amin Lasena, mengingatkan kepada seluruh peserta agar dapat berperan aktif, terutama pada upaya pencapaian keberhasilan dalam pengelolaan manajemen Puskesmas yang baik.

Sehingga, kata Amin Lasena, nantinya akan bermuara pada peningkatan kualitas kesehatan dan kesejahteraan masyarakat di kabupaten Bolmut.

“Atas nama pemerintah daerah saya mengucapkan selamat mengikuti pelatihan,” kata Amin Lasena.

Baca JugaWali Kota Kotamobagu Serahkan SK Pengangkatan P3K Tahun 2023 

Demikian dirinya berharap, para peserta dapat memanfaatkan kegiatan ini sebaik mungkin.

“Saya minta seluruh peserta bisa mengikutinya dengan serius dan baik, selama sepuluh hari kedepan,” harap Wakil Bupati Bolmut.

Wakil Bupati Amin Lasena juga ikut menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Badan Pelatihan Kesehatan atau BAPELKES Provinsi Sulut yang telah memfasilitasi demi terlaksananya kegiatan tersebut.

 

Reporter : Muchtar L Harundja
Editor     : Wahyudy Paputungan

Komentar