Kabupaten Boltim Status PPKM level 1, Kadis Kesehatan: Vaksinasi Sangat Penting

BOLTIM—Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) hingga saat ini masih terus berupaya melakukan berbagai langkah untuk keluar dari pandemi Covid-19.

Strategi yang dilakukan salah satunya dengan gencar melakukan vaksinasi dari berbagai kalangan usia. Selain menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dalam berbagai aktivitas keseharian.

Vaksinasi dan Prokes yang diterapkan pemerintah ini, sangat berdampak positif bagi masyarakat itu sendiri.

Karena capaian vaksinasi, merupakan salah satu indikator pemerintah pusat untuk menentukan level Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di daerah.

Kepala Dinas Kesehatan Saifudin Gobel, mengungkapkan, beberapa pekan lalu masih Kabupaten Boltim masih berada pada PPKM level 2.

Namun dengan adanya capaian target vaksinasi, saat ini Boltim sudah berada pada PPKM level 1.

“Beberapa pekan yang lalu Boltim berada pada PPKM level 2. Tapi per tanggal 06 Februari 2022 sudah kembali ke level 1 ,” ungkap Saifudin kepada Bolmong.News 08 Februari 2022, kemarin.

Meski demikian kata Saifudin, dinas kesehatan masih masih terus melakukan pemantauan perkembangan Covid-19 di seluruh wilayah dan terus melaksanakan vaksinasi.

“Kami meminta agar masyarakat punya kesadaran untuk melakukan vaksinasi, demi membantu pemerintah daerah yang terus berusaha untuk memutuskan rantai penyebaran Covid-19,” ujar Saifudin.

Saifudin menjelaskan, vaksinasi itu sangat penting. Apalagi sekarang sudah muncul virus varian yang baru.

“Makanya kami terus menghimbau kepada masyarakat agar melakukan vaksinasi di tempat vaksin yang tersedia diseluruh wilayah Kabupaten Boltim,” kata Saifudin.

(Gazali Potabuga/ Erwin Makalunsenge)

Komentar