Banpol di Bolsel Segera Cair, Berikut Besarannya

BOLSEL–Dana bantuan Partai Politik (Banpol) Tahun 2021 akan segera dicairkan. Paling lambat pekan depan.

Hal ini disampaikan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Syukri Van Gobel di ruang kerjanya, Selasa, (31/08)

Syukri mengatakan, anggaran tersebut akan diberikan kepada Partai Politik yang mendapatkan kursi di DPRD Kabupaten Bolsel.

“Jadi ada 7 Partai. Ke 7 partai ini, yaitu PPDI-P, Golkar, Nasdem, PAN, Perindo, PKB, dan Gerindra,” kata Syukri.

Lebih lanjut, Syukri menjelaskan besaran dana ketujuh partai yang mendapatkan bantuan Parpol ini berbeda-beda. Sesuai jumlah kursi dan suarah sah yang telah didapatkan pada pilkada tahun 2019.

“Yang sudah memasukan berkas sudah 6 parpol, 4 yang sudah lengkap berkasnya dan sementara di verifikasi, yaitu PDI-P, PAN, Perindo, dan Nasdem. 2 Partai masih menunggu berkas susulan yang harus dilengkapi. Yakni Golkar dan PKB, dan yang satu partai Gerindra belum sama sekali memasukan berkas,” ucap Syukri.

Nantinya ketujuh Parpol yang sudah lengkap memenuhi syarat pencairan, dananya akan segera disalurkan. Untuk pencairannya langsung ke rekening masing-masing Parpol.

“Insya Allah pekan ini yang lengkap berkasnya akan selesai di proses dan langsung ke rekening parpol,” pungkasnya. (Wawan Dentaw) 

Berikut Rincian besaran Dana ke-7 Partai Politik:

Komentar