Vaksinasi Tahap II Sukses Digelar Rutan Kelas IIB Kotamobagu

BOLMONG – Rumah Tanahan (Rutan) Kelas IIB Kotamobagu melaksanakan vaksinasi covid-19 tahap II, di aula pertemuan Rutan Kotamobagu, sekira pukul 08.30 Wita, Rabu (28/7).

Kepala Rutan Kelas IIB Kotamobagu Setyo Prabowo Bc SPd MSi menjadi orang pertama yang menerima dosis vaksin ini. Kemudian diikuti seluruh pegawai hingga staf Rutan Kotamobagu.

Dikatakan Prabowo, pelaksanaan vaksinasi tahap II ini, untuk mencegah para petugas terjangkit virus covid-19 dan varian baru.

“Tentu, pemberian vaksin ini sangat besar manfaatnya, yaitu dapat membuat seseorang terhindar dari gejala covid – 19 yang lebih berat, dan dapat juga melindungi diri sendiri dan orang lain, sehingga dapat menghentikan penyebaran virus itu sendiri,” kata Prabowo kepada Bolmong.news, Rabu (28/7).

Ia lanjut menambahkan, vaksin ini juga dapat melindungi generasi kita selanjutnya.

“Oleh karena itu program vaksinasi ini diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi kesehatan, khususnya kepada seluruh pegawai Rutan Kotamobagu yang telah divaksin,” imbuhnya.

Prabowo juga mengingatkan, agar para pegawai yang telah mendapatkan vaksin covid-19, agar tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) dalam kegiatan sehari-hari.

“Walaupun telah divaksin sebelumnya, bukan berarti kita dapat bebas melakukan segala sesuatunya apalagi sampai mengabaikan protokol kesehatan. Tetap prokes jangan lalai,” tegas Prabowo.

Sebagai informasi, Rutan Kelas IIB Kotamobagu telah sukses melaksanakan program vaksinasi Tahap I pada (30/6) bulan lalu dan dilanjutkan dengan Tahap II.

Peliput : Yudi Paputungan

Komentar