Pegawai Rutan Kotamobagu Jaga Kebugaran Tubuh Ditengah Pandemi

KOTAMOBAGU— Jaga kebugaran tubuh ditengah pandemi covid-19, pegawai Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Kotamobagu melaksanakan olahraga rutin, Selasa (22/6).

Kepala Rutan Kelas IIB Kotamobagu, Setyo Prabowo Bc SIp MSi mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menjaga daya tahan tubuh agar tetap selalu kuat dan sebagai benteng pertahanan menghadapi pandemi saat ini.

“Kegiatan ini rutin kita lakukan agar badan tetap sehat, terlebih ditengah aktifitas yang cukup padat di tengah pandemi,” ujar Prabowo.

Adapun kegiatan ini adalah jalan sehat pagi Rutan Kelas IIB Kotamobagu. Seluruh jajaran pun diwajibkan untuk olahraga, apalagi pekan depan akan dilakukan vaksinasi covid-19.

“Kebugaran tubuh yang sehat tentu sangat mendukung terhadap program vaksinasi saat ini, maka dipersiapkan dari sekarang,” tuturnya.

Ia menambahkan, dengan Health Community, kita semua akan terhindar dari serangan virus covid-19, yang akhirnya bisa mewujudkan Indonesia sehat sehingga pandemi segera berakhir.

“Mari kita menjaga kesehatan dengan aktif berolahraga, dan selalu taat pada protokol kesehatan (Prokes) selalu 3M (memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak) sehingga penyakit maupun virus di lingkungan Rutan Kotamobagu tidak mudah masuk dalam tubuh kita,” imbaunya.

(Yudi Paputungan)

Komentar