HUT Dharma Wanita Persatuan Kotamobagu Ke-23, Tatong Bara Sampaikan Amanat Ketua DWP Pusat

BNews,KOTAMOBAGU – Pemerintah Kotamobagu mengelar peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan Kotamobagu ke-23, yang jatuh pada tanggal 7 Desember 2022.

Peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan Kotamobagu Ke-23 tahun, digelar Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kotamobagu, Kamis (22/12/2022) di Aula Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu.

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara dalam kesempatannya membacakan amanat Ketua Umum Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pusat Franka Makarim.

Dharma Wanita Persatuan merupakan organisasi yang mengerakkan dan menguatkan gerakan perempuan.

“Upaya emansipasi perempuan telah berlangsung sejalan dengan memperoleh kemerdekaan negara Indonesia,” kata Tatong Bara.

Tatong Bara menyebut hari Ibu adalah momentum yang mengingatkan hak-hak perempuan yang diperoleh hari ini bukanlah pemberian, tetapi hasil perjuangan perempuan secara gotong royong.

“Pada HUT Dharma Wanita Persatuan ke-23 mari sama-sama kita mengingat landasan awal terbentuknya organisasi yang kita cintai ini, untuk memberikan ruang bagi perempuan untuk berhimpun, saling belajar dan mengembangkan diri, sehingga mampu memberikan kontribusi nyata dalam kemajuan keluarga,” tuturnya.

Dalam amanat yang disampaikan Wali Kota Tatong Bara berpesan kepada seluruh anggota DWP agar terus meningkatkan kapasitas dan kualitas, karena ibu yang hebat dan perempuan yang cerdas adalah penentu kualitas keluarga dan masyarakat Indonesia.

Kegiatan peringatan hari ibu tersebut dihadiri Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Kurniawan, Unsur Forum Komunikasi pimpinan Daerah, Kapolres Kotamobagu, mewakili Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Kepala Kejaksaan Negeri Kotamobagu, mewakili Rektor UDK, Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kotamobagu,Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Kotamobagu Ketua Ikatan Istri Anggota Dewan, Ketua Persit Cabang 15 Kodim 1303 Bolaang Mongodow, Ketua Bhayangkari Cabang Kotamobagu, Ibu Ketua Dharmayukti, Ketua Badan Majelis Tahlil, Ketua Kompersus wanita kaum Ibu Jemaat Pusat Kota Kotamobagu, Ketua Organisasi Katolik, Ketua Wanita Hindu Dharma Indonesia, Ketua PIKK PLN, Manager Bank BSG, Kepala Pengadilan Negeri Kota Kotamobagu, Para Budayawan, Tokoh Adat Dan Penerima Penghargaan, Pejabat Lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, Camat, Lurah, Sangadi.

Reporter: Miranty Manangin

Komentar