DPC PDI-P Bolsel Lakukan Penanaman Pohon di Bantaran Sungai

BOLSEL—Menjaga lingkungan agar tetap lestari adalah satu hal yang sangat penting dilakukan saat ini. Apalagi di daerah yang rawan terjadi longsor dan banjir. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, DPC PDI-Perjuangan melakukan penanaman pohon yang dipusatkan di bantaran sungai, Sabtu (23/1/2021).

Kegiatan yang diikuti seluruh pengurus partai mulai pengurus DPC, PAC, hingga pengurus ranting, merupakan rangkaian dari Hari Ulang Tahun (HUT) PDIP yang ke-48.

“Penanaman pohon ini tujuannya untuk mencegah terjadinya erosi. Apalagi saat musim hujan. Dengan adanya pohon di bantaran sungai, ini tidak mudah longsor dan akar pohon juga nantinya bisa menahan air yang dapat menyebabkan banjir. Selain itu, semakin banyak pepohonan yang tumbuh sebagai penghasil oksigen, tentu akan memberikan dampak yang sangat baik juga bagi masyarakat itu sendiri,” kata Ketua DPC PDIP Perjuangan Kabupaten Bolsel Hi Iskandar Kamaru, yang memimpin langsung penanaman pohon di Desa Pilolahunga Kecamatan Posigadan,

Iskandar Kamaru yang juga menjabat Bupati Bolsel ini meminta, agar seluruh masyarakat menjaga serta merawat pohon yang ditanam itu.

“Penghijauan ini penting dilakukan, sekaligus juga untuk mendorong masyarakat sadar akan kelestarian lingkungan.  Penebangan pohon secara liar itu sangat tidak baik, untuk keberlangsungan hidup di masa yang akan datang. Sungai ini harus kita jaga bersama, karena salah satu keunikannya ialah airnya sangat jernih, dingin serta sejuk,” jelasnya.

Senada disampaikan Ketua Komisi II DPRD Bolsel Zulkarnain Kamaru. Ia mengatakan bahwa penghijauan ini merupakan tugas bersama.

“Kita harus peduli akan lingkungan serta menjaga keberadaan aliran sungai sebagai pelindung dan penahan tanah. Mari bersama-sama menjaga lingkungan dan menanam pohon. Jika kita menjaga alam, alam pun akan menjaga kita,” tandas politisi PDI-P itu.

Sekedar di ketahui , semua anggota fraksi terlibat langsung pada acara penanaman pohon tersebut. Di Kecamatan Bolaang Uki dilakukan di sepanjang sepanjang Sungai Toluaya yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Bolsel Arifin Olii. Dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid melakukan penanaman di Kecamatan  Pinolosian. Masing-masing membawa personil dan menggunakan atribut Partai. Jumlah tanaman yang ditanam se Kabupaten Bolsel sebanyak 1200 pohon.

(Wawan Dentaw)

Komentar