Akses Jalan Kotabunan – Bukaka Putus, Pemkab Boltim Kerja Sama dengan PT ASA Buat Jalan Darurat

BNews, BOLTIM – Akses jalan penghubung antara Desa Kotabunan dan Desa Bukaka, Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) putus akibat diterjang banjir, Jumat, 23 Desember 2022, kemarin.

Akibatnya, aktivitas warga di dua desa tersebut menjadi terhambat.

Kondisi ini langsung mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Boltim dengan dibantu oleh PT Arafura Surya Alam (ASA).

Pantauan Bolmong.news, sejak pagi tadi, Sabtu, 24 Desember 2022 hingga sore ini, sejumlah karyawan PT Arafura Surya Alam (ASA) tengah membuat jalan darurat.

BACA JUGA: Akibat Diterjang Banjir, Akses Jalan Kotabunan Bukaka Terputus.

Satu unit alat berat jenis Exavator digunakan untuk membuat jalan, agar aktivitas warga kembali normal.

Terlihat juga karyawan perusahan yang bergerak dibidang pertambangan itu, sedang memperbaiki aliran sungai, agar tidak mengikis badan jalan yang akan mengakibatkan longsor susulan.

BACA JUGA: Buka Pelatihan Keselamatan Konstruksi, Begini Harapan Wali Kota.

Menurut Camat Kotabunan, Idrus Paputungan, pembuatan jalan darurat diwilayah tersebut merupakan tindak lanjut koordinasi antara pihaknya dengan PT ASA.

“Ini saya langsung koordinasikan dengan pihak PT ASA untuk meminta bantuan pembuatan jalan sementara,” kata Idrus kepada Bolmong.News.

Idrus mengatakan, pasca kejadian banjir kemarin, Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto langsung memerintahkan dirinya untuk berkoordinasi dengan pihak PT ASA.

“Pak bupati memerintahkan saya untuk koordinasi dengan PT ASA untuk membuka akses jalan dan perintah itu langsung saya laksanakan,” ucap Idrus.

Di tempat yang lain, Kepala Dinas PUPR Boltim Harris Pratama Sumanta mengatakan, untuk pembuatan jalan tersebut sudah dianggarkan di APBD tahun 2023.

“Terkait penanganan jalan yang longsor di ruas Kotabunan ke Bukaka akan dikonsultasikan dengan TAPD yakni pak Sekda Boltim,” ujar Harris.

Reporter: Gazali Potabuga

Komentar