BNews, SULUT – Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim) Kotamobagu Teddy Kuantano Achmad dan jajaran, menghadiri acara Syukuran Hari Kemenkumham RI ke 78 yang dilaksanakan Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkumham Sulawesi Utara (Sulut), yang dipusatkan di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Manado, Senin 21 Agustus 2023.
Acara Syukuran itu dalam rangka memperingati Hari Kemenkumham atau Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) ke-78. Bahkan diikuti seluruh Satuan Unit Kerja (Satker) Kanwil Kemenkumham Sulut.
Baca Juga: Kakanim Kotamobagu Ikuti Upacara Peringatan Hari Kemenkumham RI ke-78
Deisamping itu, turut hadir Kepala Kanwil Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun, Kepala Divisi Keimigrasian Friece Sumolang, Kepala Divisi Administrasi John Batara, Kepala Divisi Pemasyarakatan I Putu Murdiana, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Rudy Pakpahan, para Purnabakti Pengayoman Sulut, Dharma Wanita dan Tamu Undangan.
Kegiatan tersebut pun dilaksanakan usai upacara peringatan Hari Jadi Kemenkumham ke-78.
Mengawali acara, Kepala Kanwil Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun menyampaikan ucapan syukur dan berterimakasih kepada seluruh jajaran Insan Pengayoman Sulawesi Utara atas terlaksananya rangkaian demi rangkaian acara semarak Hari Kemenkumham, mulai dari awal Juli hingga Agustus.
Baca Juga: Refleksi Diri dan Inovasi Kemenkumham RI di Hari Jadi ke 78 Tahun
“Saat ini kami juga mengharapkan dukungan dan partisipasi seluruh pegawai Kemenkumham Sulut dalam kegiatan pelayanan publik yang akan digelar 22-24 Agustus mendatang. Berikan wajah yang terbaik bagi Kemenkumham, khususnya di Sulut, mulai dari hasil karya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), pelayanan Keimigrasian hingga sosialisasi pelayanan publik berupa perseroan perseorangan, hak cipta, merek termasuk konsultasi hukum dan informasi bagi pemberi bantuan hukum,” tutur Ronald Lumbuun.
Lebih lanjut, dirinya juga menginternalisasi perilaku ASN yang bukan hanya sekedar dihitung, tetapi menjadi seorang yang diperhitungkan.
“Tunjukkan bahwa kita ASN yang diperhitungkan dan mari kita pedomani pesan Menkumham. Persiapkan diri ke masa transisi pandemi menjadi endemi Covid, tetap menjalankan setiap tugas dan fungsi di sisa tahun anggaran, akselerasi kegiatan keuangan dan pada akhirnya mempertahankan opini WTP ke-15 kalinya, dan yang sudah kerap diglorifikasi mengenai netralitas ASN.
“Mari kita jadikan Kemenkumham Sulut menjadi semakin berkualitas untuk Indonesia maju,” tandasnya.
Tampak Syukuran Hari Kemenkumham juga dihiasi dengan prosesi Hari Dharma Karya Dhika, denga pemotongan tumpeng sebagai simbol kebersamaan dan kerukunan.
Sumber : Kantor Imigrasi Kotamobagu
Editor : Wahyudy Paputungan
Komentar