BNews, BOLTIM – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto menghadiri rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Boltim dalam rangka Penyampaian Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun Anggaran 2022.
Rapat paripurna ini dipimpin langsung Ketua DPRD Boltim, Medy Lensun, di ruang rapat sidang Kantor DPRD Boltim, Senin (10/4/2023).
Dalam sambutannya, Sachrul mengatakan, penyampaian LKPJ harus secara transparan, agar semua tahu dan tidak ada yang harus ditutup-tutupi.
“Ini adalah sebuah kewajiban dan bentuk ketransparanan saya tentang pertanggung jawaban pengelolaan keuangan tahun 2022 lalu,” ucap Sachrul.
Sachrul pun meminta, Ketua, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Boltim agar dapat membantunya dalam pengelolaan keuangan Daerah.
“Bapak Ibu, Anggota DPR yang terhormat, silakan berikan saran, kritikan, dan masukan apabila saya punya kesalahan dalam pengelolaan keuangan,” pintanya.
Reporter: Gazali Potabuga
Komentar