Kompak Pimpin Apel Terakhir, Depri – Amin Berpamitan

BNews, BOLMUT – Masa jabatan Bupati Depri Pontoh dan Wakil Bupati Amin Lasena dalam pemerintahan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) tinggal sepekan lagi.

Bahkan, keduanya telah berpamitan kepada seluruh pegawai di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut, setelah pembangunan lima (5) tahun dilaksanakan.

Pantauan bolmong.news, keduanya begitu kompak tampil di hadapan seluruh ASN maupun Non ASN pada Apel Korpri yang bertempat di halaman Kantor Bupati Bolmut, Boroko, Senin 18 September 2023.

Bupati Bolmut Depri Pontoh membeberkan, jika tugas pengabdian dirinya bersama Wakil Bupati Amin Lasena, berakhir pada 25 September mendatang.

Baca Juga :Depri Amin Senyum Bahagia di HUT RI Ke- 78

Karena itu, pada apel besar yang dilaksanakan ini, merupakan momen tepat berpamitan kepada seluruh jajaran hingga kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), pejabat struktural, serta seluruh ASN maupun Non PNS dilingkup Pemkab Bolmut.

Didampingi Wakil Bupati Bolmut Amin Lasena, Depri Pontoh pun berpesan kepada seluruh ASN agar tetap bekerja dengan baik, disiplin dan mencintai pekerjaannya, kendati siapapun pimpinan di Kabupaten Bolmut nanti.

Dengan harapan tentunya, pembangunan daerah dan pelayanan kepada masyarakat bisa tetap berjalan dengan baik.

Termasuk, kata Bupati, saat Kabupaten Bolmut ini akan dipimpin oleh seorang Penjabat (Pj) Bupati mendatang.

Bupati kemudian menyampaikan rasa syukurnya, karena pembangunan daerah yang bersama-sama dilaksanakan 5 tahun terakhir telah terjalin hubungan baik.

Bahkan, kata Depri Pontoh, jika waktu 15 tahun bagi dirinya menjalankan roda pemerintahan semasa masih menjabat Wakil Bupati Bolmut hingga menjadi Bupati dua periode bukanlah waktu yang singkat dan mudah untuk dilalui.

Baca Juga :Depri Amin, Persembahkan UHC Awards 2023 untuk Bolmut

“Tantangan dan rintangan dialami dalam menahkodai daerah ini telah saya lalui penuh dengan kerja keras,” ungkapnya.

Sehingga itu, dirinya bersama Wabup Amin Lasena mengucapkan terima kasih  kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan bantuan untuk terlaksananya seluruh amanat selama 5 tahun ini.

Keduanya pun berpesan kepada seluruh ASN agar terus membangun hubungan yang harmonis antar sesama.

“Jangan menggiring daerah ini pada perpecahan dan permusuhan,” ucap Bupati.

“Tetapi berikanlah narasi yang baik kepada anak negeri, sebagai penerus pembangunan daerah yang strategis dalam mengawal kualitas dan kuantitas pembangunan hanya semata-mata demi kesejahteraan rakyat,” sambung Depri Pontoh yang ikut didamping Wakil Bupati Amin Lasena.

Apel Korpri terakhir Bupati Depri Pontoh dan Wakil Bupati Amin Lasena berkahir lancar dan penuh khidmat.

Komentar