BNews, BOLMUT – Bupati Depri Pontoh, membuka secara resmi rapat koordinasi (Rakor) dan workshop Keuangan daerah 2023, bertempat di Hotel Arya Duta Manado, Kamis 8 Juni 2023.
Bupati Depri Pontoh mengungkapkan, selaku pemerintah daerah sangat menyambut baik kegiatan ini.
Bahkan dirinya berharap, kegiatan ini dapat semakin menambah wawasan, pengetahuan dan pemahaman tentang pengelolaan keuangan yang baik.
“Ya, tentunya usai kegiatan ini, para peserta bisa mengimplementasikan dalam pelaksanaan maupun pertanggungjawaban anggaran pemerintah daerah di tahun berikutnya,” ucap Depri Pontoh.
Baca Juga: Bangun Komitmen yang Utuh, Pemkab Bolmut Siapkan Renja di 2024
Demikian, pada prinsipnya kata Bupati, pengelolaan keuangan daerah harus dikelola secara tertib, taat pada peraturan perundang-undangan, efektif, efisien, ekonomis, transparan dan bertanggung jawab dengan memperhatikan azas keadilan, kepatutan dan manfaat bagi masyarakat.
“Prisipnya dengan harapan, seluruh peserta Rakor Keuangan Daerah 2023 ini, dapat menerima dan mempelajari serta bisa memahami seluruh materi yang akan diberikan,” ujar Depri Pontoh.
Sehingga, kata Bupati, nantinya dapat mensinkronkan kebijakan pemerintah pusat dan pemerintah daerah.
“Kita pun bersama-sama dapat membangun komitmen untuk meningkatkan kualitas, transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah dengan baik, benar, serta konsisten untuk mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian ( WTP ) dari BPK-RI,” pungkas Depri Pontoh.
Baca Juga: Kemenag Bolmut Siap Berangkatkan 35 Jamaah Calon Haji ke Tanah Suci
Usai Rakor, Bupati Depri Pontoh ikut menyerahkan Piagam Penghargaan kepada para pemenang BPKD Award Tahun 2023.
BPKD Award 2023 sendiri terdiri dari 5 kategori antara lain, Pengelolaan Keuangan Terbaik, Realisasi Anggaran Terbaik, Penatausahaan BMD Terbaik, Realisasi PBB-P2 Terbaik, Lunas PBB-P2 Tercepat.
Sekaligus dirangkaikan dengan Launching Pembayaran Pajak dan Retribusi Daerah melalui metode QRIS ( Quick Respons Code Standard ).
Hadir dalam acara ini, para pimpinan dan anggota DPRD Bolmut, unsur Forkopimda Bolmut, Pengendali Teknis BPK Perwakilan Provinsi Sulut, Korwas Bidang Akuntabilitas Pemerintah Daerah BPKP Perwakilan Sulut, Pemimpin Risiko Kredit Usaha Kecil BNI Cabang Kotamobagu, Pimpinan Bank SuluGo Boroko, para Asisten, Pimpinan OPD, Camat, hingga Para Sangadi se Kabupaten Bolmut.
Reporter : Muchtar L Harundja
Editor : Wahyudy Paputungan
Komentar