BNews, BOLMONG – Penjabat Bupati Limi Mokodompit, bakal menggelar pekan olahraga kabupaten atau Porkab 2023.
Papa Fahmi sapaan akrab Bupati Limi Mokodompit ini mengatakan, Porkab diharapkan bisa mendongkrak semangat berolahraga masyarakat Bolaang Mongodow (Bolmong).
Tak hanya itu, sekaligus bisa mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.
“Selain mencari atlet-atlet berbakat yang ada di kecamatan, tentu juga akan ada impact ekonominya Porkab ini,” sebut Limi Mokodompit. Jumat 6 Januari 2023.
Baca Juga:Limi: Terkait Pembangunan dan Kemasyarakatan Jangan Sungkan Lapor ke Saya
Ketua KONI Bolmong ini mencontohkan, antusias warga yang ikut berkompetisi maupun menyaksikan turnamen besar yaitu Porprov Sulut 2022 lalu.
“Banyak manfaat yang diperoleh dari Porprov Sulut 2022 kemarin di Kabupaten Bolmong,” katanya.
“Masyarakat sekitar hingga para pelaku UMKM pun ikut merasakan dari event besar yang dilaksanakan itu,” sambungnya lagi.
Pada pokoknya, selain menumbuhkan semangat olahraga masyarakat, tentu Porkab nanti dapat mendorong kehidupan ekonomi kecil, mulai dari kecamatan maupun desa.
Baca Juga:Jaga Kedaulatan Pangan, Limi Ucapkan Terima Kasih ke Petani
“Kita bisa melihat bagi mana banyaknya orang yang akan berjualan di sekitar jika ada event olahraga seperti ini,” imbuhnya.
Bahkan, ini juga akan menjaring bibit-bibit atlet potensial untuk persiapan PON 2024 yang akan dihelat di Aceh dan Sumatra nanti.
Penulis : Wahyudy Paputungan
Komentar