BNews, KOTAMOBAGU – Event berkelas dan berkualitas tersaji di sirkuit balap Kotamobagu, Jumat 5 Januari 2024.
Sejumlah pembalap akan bersaing menjadi tercepat dilintasan balap yang merupakan andalan karena menjadi satu-satunya jalan paling layak untuk menggelar event balap motor ini.
Kejurda Road Race Kotamobagu 2024 yang diselenggarakan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Utara (Sulut) berlangsung Jumat 6 – 7 Januari ini, resmi digelar di Sirkuit Paloko Kinalang Kotamobagu.
Bahkan, event berkelas ini diikuti para pembalap motor ternama dari berbagai daerah.
Mulai dari pembalap lokal Provinsi Sulut, hingga luar Provinsi ikut berjibaku di Sirkuit Paloko Kinalang itu.
Kegiatan pun terselenggara atas support dan sponsor dari Inara Tech Center dan Ketua Matahari 08 Sulut Hendra Heynan Robint Jacob SIP, serta sponsor lainnya.
Para pembalap pun akan menjadi yang terbaik untuk naik podium, baik klas Motor Bebek, Matic hingga Sport.
Adapun, Road Race kali ini membuka Open Class dan Lokal dengan hadiah yang begitu menggiurkan.
Untuk hadia utama bagi tim yang berhasil menyabet juara Umum telah disediakan langsung Ketua Matahari 08 Sulut Hendra Heynan Robint Jacob SIP.
Tak tanggung-tanggung dua unit sepeda motor turut dihadiahkan HJ sapaan akrab Hendra Jacob pada event itu.
Menurutnya, ajang ini digelar sebagai bentuk menyalurkan atau hobi balap liar para anak-anak muda ke arah yang lebih positif.
Meski begitu, anak – anak muda kita kedepan juga bisa mempersiapkan diri untuk mengikuti event kejuaraan balap motor yang lebih bergengsi lagi.
“Tak harus ada balapan liar, silahkan salurkan hobi kalian di Sirkuit ini,” ujar Hendra Jacob, yang juga Caleg Anggota Legislatif Provinsi Sulut, Dapil BMR, Nomor urut 7, Partai Demokrat.
Hendra Jacob yang juga relawan Prabowo-Gibran ini berpesan, kiranya acara ini dapat merekatkan persaudaraan sesama anak bangsa dan peran sentral anak muda dalam menjaga keberagaman semakin terdepan.
“Terpenting event ini dapat menyalurkan bakat anak-anak kita, namun saya tegaskan panitia penyelengara lebih harus mengutamakan keselamatan penonton dan keseftyan pembalap,” tandas HJ.
Komentar