Gerak Cepat, Pemdes Dodap Mikasa Perbaiki Jaringan Pipa Air Bersih

BNews, BOLTIM — Kerusakan jaringan pipa air bersih yang mengalir ke rumah-rumah warga Desa Dodap Mikasa, Kecamatan Tutuyan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), langsung mendapat perhatian serius dari Pemerintah Desa setempat.

Hal ini terlihat dengan adanya gerak cepat yang dipimpin langsung oleh Sangadi (Kepala Desa) Dodap Mikasa, Jekson Laleda, untuk melakukan perbaikan jaringan pipa tersebut, Selasa (2/5/2023).

“Perbaikan ini guna memenuhi kebutuhan masyarakat. Karena kita tau bersama bahwa air bersih merupakan kebutuhan dasar masyarakat, sehingga ketika ada kerusakan seperti ini harus cepat ditindaklanjuti,” kata Jekson.

Jekson mengungkapkan, kerusakan jaringan pipa tersebut menyebabkan 2 (dua) hari belakangan ini, masyarakat mengalami kesulitan air bersih. Terutama untuk kebutuhan sehari-hari.

“Sudah 2 hari belankangan ini air yang ada di Desa Dodap Bersatu mati dan terkendala sehingga mengakibatkan warga kesusahan air bersih,” ungkapnya.

“Puji tuhan hari ini, dibantu dengan Perangkat Desa Dodap bersatu bersama masyarakat dan Babinsa Kecamatan Tutuyan, pipa air yang rusak dapat diperbaiki kembali,” sambungnya.

Di sisi lain, Sangadi juga mengimbau agar masyarakat menggunakan dan menjaga air bersih ini dengan baik.

“Kalau sudah tidak digunakan maka dimatikan mata kerannya, sehingga masyarakat yang lain juga bisa menggunakannya. Mari kita sama-sama menjaga jaringan pipa ini agar tidak lagi mengalami kerusakan, karena ini menjadi kebutuhan kita bersama,” pungkasnya.

Reporter: Gazali Potabuga

Komentar