BOLMONGNEWS BOLMONG—Seluruh aktivitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemerintahan kabupaten Bolmong, pada saat jam kerja bisa terpantau melalui CCTV.
Pasalnya, saat ini hampir diseluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) telah dipasangkan alat pemantau.
“Ya, sekarang ini ada 24 OPD sudah dipasang CCTV untuk memantau aktivitas ASN di jam kerja. Itu juga dipasang dibeberapa bidang,” kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Bolmong, melalui Kepala Bidang penyelenggaraan e-Government¸ Ma’rif Mokodompit, Kamis (02/8/2018).
Ma’rif menjelaskan, CCTV ini sudah berjalan sejak awal tahun. Dimana CCTV ini juga bisa diakses melalui Smartphone. Untuk pengadaan di 17 OPD yang belum terpasang CCTV diusulkan melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) tahun 2018.
“Sisanya diusulkan pada APBD Perubahan,” ujarnya.
Menariknya, kata Ma’rif, dengan adanya CCTV ini tidak ada lagi para ASN yang hanya duduk santai saat jam kerja.
“Ini bisa diakses lewat smartphone dan pak Sekda setiap hari selalu memantau aktivitas ASN. Ada tiga yang memiliki akses untuk memantau ini, Ibu Bupati, Pak Wakil Bupati dan Pak Sekda. Jika kemudian terpantau diruangan tidak ada aktivitas di jam kerja, maka hasil pemantauan lewat CCTV ini juga menjadi bahan untuk ditindaklanjuti langsung ke pimpinan SKPD yang bersangkutan,” tandasnya. (ewin)
Komentar