BNews, BOLSEL – Memasuki tahun politik menuju Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024, masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) diimbau untuk selalu menjaga persaudaraan.
Masyarakat juga diharapkan agar tidak mudah terprovokasi dengan berbagai isu atau informasi yang dapat menimbulkan perpecahan.
“Kita sudah memasuki tahun politik di 2023, olehnya saya menghimbau jagalah sikap terutama kekeluargaan, serta persaudaraan di antara kita semua jangan sampai hanya perbedaan pilihan kita bercerai berai,” imbau Iskandar saat memberikan sambutan pada upacara Hari Ulang Tahun Kecamatan Posigadan ke-20 yang dipusatkan di Lapangan Desa Lion, Senin (16/1/2023).
Menurut Iskandar, sebagai warga negara yang baik, tetap utamakan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Mari kita jaga hubungan silaturami, tatanan kekeluargaan, persaudaraan yang sudah kita bangun selama ini, jangan sampai tercerai berai,” kata Iskandar.
Iskandar juga menegaskan, Bolsel adalah daerah bervisi religius, yang artinya saling menjaga kerukunan antar umat beragama dan hubungan silaturahmi masyarakat.
“Tindakan masyarakat Bolsel selalu berasaskan pada kekeluargaan dan persaudaraan, masyarakat Bolsel adalah masyarakat yang cinta damai dan kekeluargaan,” tegasnya.
Reporter: Wawan Dentaw
Komentar