BolmongNews.com, Bolmong–Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow menghadiri acara halal bi halal yang diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Kerohaniaan Islam Bank SulutGo (BAPEKIS BSG), pada Minggu (17/06).
Dalam acara tersebut hadir pula Kepala Daerah se-Bolaang Mongondow Raya serta perwakilan direksi Bank SulutGo.
Bupati Yasti dalam sambutannya mengatakan, acara halal bi halal yang dilaksanakan oleh Bank SulutGo ini merupakan ajang untuk mempererat kembali silahturahmi.
“Sesuai tema adalah mempererat tali silahturahmi, kita saling maaf memaafkan satu dengan yang lain, apabila di tahun-tahun yang lalu, ada kekeliruan atau komitmen-komitmen kita perbarui hari ini,” ujar Yasti.
Dalam kesempatan itu Yasti juga menyebut bahwa Pemkab Bolmong adalah pemberi kontribusi terbesar kepada Bank SulutGo.
“Setahu saya Pemkab Bolmong adalah pemberi kontribusi besar untuk Bank SulutGo, hanya kemarin ada sedikit mis saja,” ucap Yasti.
Yasti pun mengaku menerima komitmen dengan Bank SulutGo. Namun komitmen yang menguntungkan kedua pihak dan tidak saling merugikan.
“Prinsipnya saya orang mongondow, sekali kita berkomitmen maka kita akan pegang teguh apa yang sudah menjadi
komitmen kita. Kalau malam hari ini kota berkomitmen bersama-sama kita membesarkan Bank SulutGo mari kita berkomitmen, tetapi satu tidak boleh ada dusta diantara kita,” tutur Yasti.
Menurut Yasti, ia selaku pemegang saham Bank SulutGo yang mewakili rakyat Bolmong punya kewajiban juga memajukan anak-anak Bolmong yang ada di Bank SulutGo.
“Saya masuk dalam keluarga Bank SulutGo, karena tentu sebagai pemegang saham mewakili rakyat Bolmong, saya harus juga memajukan anak-anak Bolmong yang ada di Bank SulutGo.
Yasti menambahkan, siap berkontribusi untuk Bank SulutGo, namun berharap Bank SulutGo tetap memperhatikan komitmen yang dijalin.
“Tentu kita akan berkontribusi untuk Bank SulutGo. Tidak mungkin kalau Bank SulutGo memperhatikan rakyat saya akan saya biarkan Bank SulutGo berjalan sendirian, oleh sebab itu dikesempatan ini, saya sampaikan kita berkomitmen, saya mau berkontribusi untuk Bank SulutGo. Saya tidak pernah mengharapkan keuntungan untuk diri saya dan keluarga saya, tidak pernah dan insya Allah tidak akan pernah. Kecuali kita saling membantu untuk membantu memajukan sumber daya manusia (SDM) kita, ” jelas Yasti.(Viko)
Komentar