Lagi, Pemkot Raih Prestasi Tingkat Nasional

BOLMONGNEWS KOTAMOBAGU–Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu kembali mendapatkan penghargaan di tingkat nasional.

Kali ini, dua penghargaan sekaligus yang diraih yakni Kota Layak Anak (KLA) dan Sekolah Ramah Anak (SRA).

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP dan PA) Sitti Rafiqah Bora mengatakan, penghargaan tingkat nasional ini akan diterima pada 23 Juli nanti.

“Alhamdulillah, Kota Kotamobagu berhasil meraih dua penghargaan sekaligus yaitu KLA dan SRA, yang akan diserahkan langsung oleh Presiden RI Jokowi pada puncak acara Hari Anak Nasional Tahun 2018 di Surabaya,” ungkap Rafiqah, Kamis (19/7/2018).

Terpisah, Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran terkait dan terutama masyarakat Kota Kotamobagu atas raihan penghargaan tersebut.

“Ini merupakan keberhasilan kita semua, dan terutama anak-anak yang ada di Kota Kotamobagu,” ucap Tatong. (tr-01/ewin)

Komentar