Kantor Imigrasi Kotamobagu Siap Sukseskan Pemilu 2024

BNews, KOTAMOBAGU – Selasa 17 Oktober 2023, Polres Kotamobagu menggelar apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata Samrat 2023-2024.

Apel itu berlangsung di Eks Mako Polres Kotamobagu, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur, Kota Kotamobagu.

Apel yang diikuti berbagai instansi, termasuk Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu, dihadiri oleh Kepala Seksi (Kasi) Intelijen dan Penindakan Keneth Rompas.

Diketahui, apel tersebut pun dalam rangka pengamanan Pemilu 2024 di Kota Kotamobagu, Sulawesi Utara (Sulut).

Baca Juga:Hadapi Tahun Politik, Pegawai Kemenkumham Ikrarkan Netralitas dalam Pemilu 2024

Sementara, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasvery Abdi SIK menjelaskan, bahwa tujuan dari apel ini adalah untuk mempersiapkan langkah-langkah menjelang Pemilu 2024 nanti.

Selain itu, guna untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024.

“Kerja sama antara berbagai instansi pemerintah sangat diperlukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu,” ucap Kapolres Kotamobagu.

Pada kesempatan tersebut, Keneth Rompas yang mewakili Kantor Imigrasi Kotamobagu menekankan, bahwa pentingnya keterlibatan semua pihak dalam menjaga situasi kamtibmas dan juga memastikan pemilu berjalan dengan lancar.

“Kantor Imigrasi Kotamobagu turut mendukung upaya Polres Kotamobagu dalam pengamanan tahapan Pemilu. Kami siap berkontribusi sesuai dengan bidang tugas kami untuk mendukung suksesnya Pemilu 2024 nanti,” katanya.

Diketahui, apel gelar pasukan itu dilanjutkan dengan pemusnahan barang bukti miras dan knalpot racing hasil Operasi Pekat Samrat yang dilakukan oleh Polres Kotamobagu.

Turut hadir, Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani, serta seluruh jajaran Forkopimda Kotamobagu.

Komentar