BNews, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Kotamobagu, menggelar seleksi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkatan Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kotamobagu 2023.
Menurut Kepala Disdik Kotamobagu melalui Kepala Seksi (Kasi) Kurikulum dan Kesiswaan sekaligus pejabat kegiatan Dra Uhilla Sandol, pelaksanaan O2SN ini akan berlangsung selama dua hari kedepan.
“Kegiatan O2SN ini mulai dilaksanakan pada 13 hingga 14 Juli 2023 dan menetapkan lima Cabang Olahraga (Cabor),” kata Uhila, Jumat 14 Juli 2023.
Bahkan, dirinya kepada bolmong.news menyebut, seleksi O2SN ini pun akan diikuti 127 peserta yang terbagi SD 82 dan SMP 45 peserta se Kota Kotamobagu.
Baca Juga: Kesra Kotamobagu Segera Bayar Insentif Petugas Agama dan Guru Mengaji
Untuk titik lokasi lomba sendiri, panitia telah menentukannya. Pada Cabor atletik berlangsung di Lapangan Olahraga Pontodon. Sedangkan untuk cabang Bulu Tangkis di GOR Korpri. Demikian untuk Cabor Renang di Kolam Renang Yadika Kopandakan II.
Kemudian, Cabor Karate dan Silat akan dilaksanakan di Gedung Disdik Kotamobagu.
Dirinya pun mengungkapkan, Cabor yang meraih juara satu dari lima Cabor, nantinya akan diutus pada O2SN tingkat Provinsi Sulawesi Utara. (Sulut).
“Insya Allah, dengan adanya O2SN ini akan melahirkan atlet-atlet muda terbaik di Kotamobagu dan diutus ke tingkat Provinsi hingga meraih juara,” tandasnya.
Reporter : Miranty Manangin
Editor : Wahyudy Paputungan
Komentar