BNews, BOLMUT – Melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), melaksanakan kegiatan Digital Entrepreneurship Academy, bertempat di Aula Pongohimbuna Bapelitbang, Boroko, Selasa 21 Februari 2023.
Kegiatan ini pun diikuti 100 orang pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kabupaten Bolmut yang sebelumnya telah mendaftarkan diri sebagai peserta melalui Aplikasi Bpsdmp.
Pelatihan ini digelar oleh Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (Bpsdmp-Kominfo) Manado.
Diketahui, para peserta pada kegiatan tersebut diikut dari berbagai macam profesi usaha, diantaranya pangkas rambut, kerajinan tangan, obat obatan tradisional dan pelaku usaha lainnya.
Baca Juga:Cegah Pernikahan Anak Usia Dini, Ini yang Dilakukan DP3A Bolmut
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Dr Jusnan C Mokoginta pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim Bpsdmp yang telah menggelar pelatihan ini.
“Alhamdulillah Kabupaten Bolmut yang pertama melaksanakanya,” ucap Sekda.
Bpsdmp sendiri merupakan suatu badan yang dibentuk oleh Kementerian dalam mengembangkan SDM unggul dengan cara mempercepat transformasi digital bidang kewirausahaan.
Disamping itu, pelatihan ini juga dapat bisa memperoleh nilai tambah, termasuk meningkatkan ekonomi digital.
Baca Juga:Kasus Cerai di Bolmut Capai Ratusan Perkara, Ekonomi dan Orang Ketiga Jadi Alasan
“Mengingat saat ini inflasi kenaikan harga sudah bisa kita rasakan, intinya kita akan merubah bisnis kita ke lebih modern, artinya pengenalan atau cara memasarkan usaha sudah harus melalui Tekhnogi Digital,” kata Jusnan.
“Selain itu, dengan pemasaran melalui metode Teknologi Digital kita bisa menjangkau lebih luas, bahkan hingga mancanegara,” jelasnya.
Sekda Bolmut pun berpesan, agar seluruh peserta dapat mengikuti dengan baik seluruh materi yang disampikan dari tim Bpsdmp.
“Kami, pemerintah daerah tak akan bisa membuat kalian kaya, namun pemerintah mampu menciptakan kondisi kalian menjadi wiraswasta yang unggul dan hebat,” ujar Jusnan.
Disamping itu, Ketua tim Bpsdmp Qurota Ani mengatakan, kegiatan ini bertujuan meningkatkan bisnis para pelaku usaha dengan melalui metode Tekhnologi.
Ia menyebut, Bpsdmp telah menjalankan program Digital Talent Scholarship sejak 2018.
“Ya, tentu bertujuan memberikan pelatihan dan sertifikasi di bidang tekhologi, informasi dan komunikasi,” sebutnya.
Ia juga menambahkan, ada sekitar 8 academy yang akan ikut dipelatihankan.
“Salah satunya pelatihan bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN),” beber Ani.
Sehingga dirinya berharap, pelatihan ini bisa menambah wawasan para pelaku UMKM dalam mengelola bisnis di era zama modern saat ini.
“Terima kasih juga kepada pemerintah daerah yang telah memfasiliasi kegiatan ini, sehingga terlaksana dengan baik,” pungkasnya.
Turut hadir Kepala Dinas Kominfo Aang Wardiman, Kepala Dinas Perindagkop-UKM Leida Pontoh dan Kepala Bidang Perindagkop Sitty Sofiyah Pontoh, serta para tim dari Bpsdmp-Kominfo Manado.
Reporter: Muchtar L Harundja
Editor: Wahyudy Paputungan
Komentar