Wajah Ibu Kota Kabupaten Terus Ditata, Warga Ucapkan Terima Kasih Kepada Bupati Yasti

BOLMONG – Warga setempat, Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow (YSM). Mereka mengungkapkan, karena Bupati telah memberikan perhatiannya kepada pembangunan di daerah, khsusnya Lolak, yang merupakan jantung dari Ibu Kota Kabupaten.

Sebanyak 137 titi PJU dipasang dengan total 274 mata lampu penerangan lampu jalan, kini menghiasi jalan pusat Ibu Kota Kabupaten Bolmong, yang dilalui jalur trans sulawesi.

Jika sebelumnya terdapat sejumlah titik lokasi yang gelap di malam hari, namun situasinya kini berbeda. Sepanjang 3,6 kilometer ruas jalur trans sulawesi itu pun, sudah menjadi terang benderang. Warga yang memiliki rumah maupun tempat usaha sepanjang jalur ini pun merasa senang.

Hal itu terlihat saat uji coba yang dilakukan Pemkab Bolmong melalui Dinas Perkim Bolmong, Sabtu (15/8) malam, sekira pukul 20.30 Wita.

Pantauan Bolmong.news, saat mulai dinyalakan warga menyambut antusias. Seakan tidak tahu, warga berbondong-bondong keluar rumah saat mengetahui  lampu yang menghiasi sepanjang jalan tersebut dinyalakan. Anak-anak, remaja hingga orang tua, ikut keluar rumah melihat langsung lampu jalan dinyalakan.

Raut wajah mereka pun terlihat begitu senang saat PJU mulai dinyalakan.

Salah satu warga Desa Lolak Tombolango, Kecamatan Lolak, Simon Paputungan mengungkapkan, ia merasa senang dengan penataan yang dilakukan pemerintah daerah. Terlebih Kecamatan Lolak yang merupakan pusat dari Ibu Kota Kabupaten Bolmong.

“PJU ini tentu sangat membuat kami sangat senang sekali, dan Alhamdulillah, akhirnya aspirasi warga direalisasikan Ibu Bupati Yasti. Kami juga sangat berterima kasih, karena wilayah ini khususnya di malam hari akan menjadi lebih semarak dan terang benderang tidak seperti sebelumnya,” ungkap Simon kepada Bolmong.news, Sabtu (14/8).

Pernyataan senada juga dikatakan dua warga lainnya, Sudiro Paputungan dan Salma.

“Tentunya warga sangat senang karena jalan sudah dipasangi lampu penerangan, ini keinginan kami. Lampu jalan ini akan sangat membatu warga, apalagi pejalan kaki. Dan yang melakukan aktifitas jalan kaki di malam hari kini merasa tidak perlu takut lagi,” ucap Sudiro.

“Disamping itu, dengan adanya lampu ini, tentu sangat membatu masyarakat. Keramaian di pusat Ibu kota tampak terlihat dan warga sangat bersyukur sekali,” sambung Salma.

Menurut Sudiro, dengan adanya PJU, Lolak yang merupakan jantung kota begitu terlihat indah di malam hari. Ia pun berharap Bupati masih terus melanjutkan pembangunannya di daerah Bolmong.

“Ini tidak semudah membalikkan telapak tangan. Saat ini bisa dilihat sangat jelas Ibu Kota Kabupaten kita terlihat begitu indah apalagi pada malam hari,” ujarnya.

Demikian juga kata Salma Damopolii. Nenek 58 tahun ini mengungkapkan, PJU sangat membatu dirinya untuk berjualan.

“Sudah bagus sekali berjualan disisni pada malam hari, karena sudah ada penerangan lampu jalan. Terima kasih saya ucapkan kepada Bupati Ibu Yasti,” ujarnya.

Pedagang lainnya, Aldi Damopolii juga bersyukur dengan adanya PJU tersebut.

“Selain kesan kota makin terlihat, Insya Allah omzet penjualan kami juga bisa semakin meningkat. Karena tempat yang terang memberikan kesan aman, terlebih ini kan jalan trans yang banyak dilalui warga dari luar Lolak,” ucap Aldi.

 

(Yudi Paputungan)

Komentar