Jadi Pemateri di Komsos Kodim1303/BM, Marief: Gunakan Media Sosial Secara Bijak dan Bertanggung Jawab

BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menghadiri kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) Kodim 1303/BM, Kamis 16 Juni 2022.

Kegiatan yang mengangkat tema “Pemanfaatan Media Sosial di Era Digital” itu, berlangsung di Aula Totabuan Koramil 1303/BM-07 Dumoga, turut dihadiri Kasdim 1303/BM Mayor Arh Ahmad Janis, Danramil Kapten Sardi.O Mamonto, para Camat, tokoh pemuda, tokoh agama, serta Pemerintah Desa (Pemdes) se-Kecamatan Dumoga Raya.

Selain itu, Kepala Diskominfo Bolmong Marief Mokodompit turut menjadi pemateri tuggal pada kegiatan Komsos tersebut.

Mewakili Dandim 1303/BM, Kasdim Mayor Ahr Ahmad Janis menyampaikan, tujuan kegiatan ini adalah menjalin komunikasi bersama, baik itu TNI bersama Pemerintah, Pemerintah Desa dan Polri, sehingga terpeliharanya harmonisasi dalam bermasyarakat.

Menurutnya, menjaga komunikasi yang baik antar sesama harus dibangun dengan baik dan ini bukan hanya tugas dari kepolisian saja, namun juga merupakan tugas semua unsur yang ada.

Apalagi, kata Kasdim, pemanfaatan media sosial di era digital saat ini, sangat berpengaruh langsung. Baik positifnya dan negatifnya.

Terlebih lagi, informasi dari media sosial begitu sangat cepat didapat oleh masyarakat luas.

“Ada yang tidak tau menjadi tau, ini karena dengan pemanfaatan media sosial,” katanya.

Namun, ia menilai, informasi yang terkadang didapat oleh masyarakat sering diplesetkan atau tidak sesuai dengan fakta di lapangan.

“Sehingga itu, kita harus bijak dalam penggunaan media sosial ini,” ajak Kasdim.

Kasdim menambahkan, pada intinya dengan adanya kegiatan ini, kita bisa saling shering informasi antara para aparat di wilayah, baik itu Polri, Pemerintah maupun TNI, sehingga dapat terjalinnya kebersamaan dan harmonisasi.

“Dengan saling shering informasi dan komunikasi yang baik, apapun permasalahan di wilayah kita bisa tangani bersama-sama,” ucapnya.

Bahkan Kasdim 1303/BM ikut mengajak, agar masyarakat apabila mendapatkan informasi yang belum jelas kebenarannya, bisa bertanya kepada aparat yang mungkin dapat dijamin kebenarannya.

“Seperti, Pemerintah Daerah, Pemerintah Desa, Kepolsian maupun TNI,” sebutnya.

Ia juga berharap, melalui kegiatan Komsos ini, silaturahmi dan sinergitas dapat terjaga, agar roda kehidupan bisa berjalan sebagaimana yang kita harapkan bersama.

“Tujuannya hanya satu yakni menciptakan wilayah yang aman tanpa gangguan apapun,” katanya.

Sementara itu Kepala Diskominfo Bolmong Marief Mokodompit menerangkan, di era globalisasi saat ini, media sosial memegang peranan yang sangat penting dalam kebutuhan bersosialisasi maupun komunikasi.

Bahkan, itu ada positifnya dan ada negatifnya.

Menurutnya, hanya dalam satu genggaman saja, seluruh manusia bisa dengan mudahnya bertukar informasi, mengakses gambar dan video, hingga pengetahuan baru tanpa batas.

Beberapa media sosial yang kita gunakan karena kemudahannya adalah Instagram, Twitter, YouTube, Facebook, WhatsApp, dan lain-lain. Saking mudahnya.

“Sekarang marak pula terjadinya penyalahgunaan media sosial, seperti penyebaran hoax, penyebaran ujaran kebencian dan hal-hal fatal lainnya, dan itu bisa merugikan banyak pihak,” terangnya.

“Sehingga itu, kita dituntut supaya bisa menggunakan media sosial secara bijak dan bertanggung jawab,” sambung Marief.

Selain itu, dalam bermedsos harus menjaga etika, sopan santun dan hindari penggunaan kata-kata kasar atau yang mengandung unsur SARA. Hormatilah orang lain sebagaimana kita ingin dihormati.

“Akan selalu ada limpahan informasi atau orang-orang tak bertanggung jawab,” tegasnya.

Marief pun ikut mengingatkan, agar untuk selalu mawas diri dalam menyaring informasi-informasi yang tersebar di media sosial.

“Waspadai pula pengguna-pengguna tak dikenal yang tiba-tiba mengirim pesan tanpa maksud dan tujuan yang jelas, ini untuk mencegah terjadinya penipuan atau hal-hal lain yang tak diinginkan,” tandas Marief.

Kegiatan Komsos yang digelar Kodim 1303/BM berjalan dengan lancar dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes).

 

Reporter: Wahyudy Paputungan

Komentar