Gelar Deklarasi Damai, Bupati Ajak Masyarakat Dumoga Saling Merangkul dan Menjaga Tali Persaudaraan   

BOLMONG – Untuk meredam bentrokan antar kampung, Desa Kosio dan Doloduo, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow bersama Polri dan TNI, turun langsung ke lokasi.

Tak tanggung-tanggung Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Mulyatno bersama Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow dan Kapolres AKBP Dr Nova Irone Surentu serta Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Raja Gunung Nasution, ikut langsung membuat kesepakatan bersama masyarakat setempat.

Kesepakatan itu, adalah deklarasi damai yang turut disaksikan langsung Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno, yang digelar pemerintah, di Balai Desa Wangga Baru, Kecamatan Dumoga Barat, Kabupaten Bolmong. Sabtu 14 Mei 2022, malam.

Selain itu, Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow selaku pemerintah daerah, bersama Kapolres Bomong AKBP Dr Nova Irone Surentu dan Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Raja Gunung Nasution, turut menyaksikan langsung deklarasi damai tersebut.

Permintaan Bupati Bolmong ini, kepada Kapolda Sulut, untuk mencegah bentrokan melebar. Selain itu, untuk memulihkan kembai situasi Kamtibmas di dataran Dumoga, pasca pertiwa pertikaian antar kampung yang terjadi beberapa hari ini.

“Saya mohon Pak Kapolda Sulut, untuk memberikan arahan dan bimbingan kepada keluarga saya yang berada di Dumoga ini,” ucap Bupati.

“Saya sangat perihatin. Oleh itu saya meminta pertikaian yang ada ini, agar cepat damai,” sambung Bupati Yasti.

Bahkan, Bupati Yasti mengajak seluruh masyarakat yang ada, untuk saling merangkul dan menjaga tali persaudaraan.

“Mari kita rangkul tali persaudaraan, semua yang ada di Dumoga Raya ini, kita semua bersaudara dan tidak ada orang lain,” aku Bupati Yasti.

Pada kesempata tersebut, Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno, ikut berbela sungkawa, atas meninggalnya almarhum Rian Manembu.

Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno ikut mengimbau, agar tidak ada rasa permusuhan.

“Kami imbau untuk tidak ada lagi rasa permusuhan. Dengarlah suara hati, apabila mau menjadi hidup dengan baik. Semua masalah harus di musyawarahkan dan mencari solusi yang terbaik,” tandas Irjen Pol Mulyatno.

Usai kedatangan Kapolda Sulut Irjen Pol Mulyatno, beserta romobongan, kondisi terakhir di lokasi bentrokan antar kampung, saat ini mulai berangsur aman dan damai.

Hingga saat ini, penjagaan ketat terus dilakukan. Ratusan personil Brimob berseragam lengkap dari Polda Sulut, disiagakan ditempat lokasi bentrok. Turut juga dibantu personil dari TNI.

 

(*)

Komentar