BNews, KOTAMOBAGU — Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan menghadiri kegiatan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-77 Tahun yang dilaksanakan di Lapangan Olahraga Kelurahan Motoboi Kecil, Kamis (23/2/2023).
Pada momentum peringatan HPN ini, Nayodo berharap agar bisa menjadi refleksi bagi seluruh insan pers di Kota Kotamobagu.
“Sebenarnya sih ada sebuah otokritik kepada insan pers, bahwa lebih tajam lagi dalam proses pemberitaan, lebih profesional lagi dan lebih terpercaya lagi, dan bahkan insan pers harus berani mengkritik pemerintah, jika pemerintah agak keliru dalam proses menjalankan sistem pemerintahan,” kata Nayodo.
Lanjutnya, diharapkan juga insan pers lebih beritengritas, profesional serta memberikan berita yang bersifat edukasi kepada masyarakat.
“Dan semoga pula seluruh insan pers akan menjadi mitra seluruh stakeholder yang ada di Kotamobagu,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua PWI Kotamobagu Junaidi Amra berharap insan pers khususnya di Kotamobagu, agar mampu menjaga sikap dan profesionalisme dalam bertugas.
“Dengan tema pers tahun ini yakni pers bermartabat itu berarti kemudian kita harus menjaga profesi kita serta etika kita dalam menjalankan tugas, itu yang menjadi utama,” kata Junaidi.
Junaidi juga mengungkapkan profesi wartawan ini sudah banyak tercederai dengan oknum-oknum yang mengaku wartawan.
“Hal ini menjadi perhatian kita bersama terkait aturan dan regulasi-regulasi yang baru yang diterbitkan oleh Dewan Pers,” ujarnya.
Lanjut Junaidi menyampaikan, PWI Kota Kotamobagu juga memberikan apresiasi, serta penghargaan yang setinggi-tingginya untuk Pemerintah Kota Kotamobagu, Polres Kotamobagu dan Kodim 1303 Bolmong.
“Serta seluruh insan pers, stackeholder serta sponsor yang sudah mendukung acara ini, jujur kami sangat terharu karena mungkin ini satu-satunya di Sulawesi Utara yang kemudian menggelar hari pers dan didukung full oleh mitra-mitra kerja pers semua,” pungkasnya.
Pada peringatan HPN ini digelar berbagai kegiatan seperti jalan sehat, senam zumba, donor darah dan doorprize.
Reperter: Miranty Manangin
Editor: Wahyudy Paputungan
Komentar