Pemkab Bolsel Peringati HUT RI ke-77, di Lapangan Gelora Momalia

BOLSEL — Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), menggelar Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke 77, Rabu, 17 Agustus 2022.

Kegiatan upacara memperingati detik-detik proklamasi yang dipusatkan di Desa Momalia 1 Kecamatan Posigadan mengangkat tema “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat” berjalan secara Hikmat.

Bupati Bolsel Iskandar Kamaru saat menjadi inspektur upacara peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77, Rabu, 17 Agustus 2022. (Foto: Wawan Dentaw/Bolmong.News)

Iskandar Kamaru yang menjadi Inspektur Upacara (Irup) dan menjadi komandan upacara Kapten Infantri Demeysus Abraham Komandan Rayon Militer 1403-04 Lolayan, serta yang membacakan teks Proklamasi Kemerdekaan RI yaitu Ketua DPRD Bolsel Arifin Olii

Iskandar Kamaru mengajak untuk selalu menghargai dan menghormati jasa-jasa para Pahlawan yang telah berjuang mempertaruhkan jiwa dan raganya untuk bangsa ini.

Iskandar menjelaskan dengan tema yang di angkat sangat relevansi dengan keadaan sekarang ini.

Upacara peringatan hari kemerdekaan RI ke-77 yang dilaksanakan di lapangan Desa Momalia I Kecamatan Posigadan Kabupaten Bolsel, Rabu, 17 Agustus 2022. (Foto: Wawan Dentaw/Bolmong.News)

Di mana tahun kemarin Bolsel kena bencana yang begitu berat, Alhamdulilah kita dengan cepat pulih dan bangkit lebih kuat begitu pun dengan Covid-19 melanda negara kita sampai saat kita rasakan bersama.

“Kita patut bersyukur. Semoga dengan usia HUT RI ke-77, Bolsel semakin jaya dan maju lagi kedepan,” terangnya.

Iskandar juga meminta, momentum hari kemerdekaan RI ini dijadikan suatu kekuatan besar, saling bahu membahu, bekerja sama semua lini dan sektor agar kita lebih cepat tumbuh dan hebat lagi kedepan.

“Dengan momentum HUT kita jadikan spirit perjuangan membangun Bolsel kearah yang lebih hebat,” ucap Iskandar.

Ketua DPRD Bolsel Arifin Olii saat membacakan teks Proklamasi, Rabu, 17 Agustus 2022. (Foto: Wawan Dentaw/Bolmong.News)

Sekedar diketahui dimomen penurunan bendera pada sore hari yang bertindak sebagai Inspektur upacara (Irup) Wakil Bupati (Wabup) Bolsel Deddy Abdul Hamid.

Peliput. Wawan Dentaw/Advetorial

Komentar