Kantor Imigrasi Kotamobagu dan BNN Kabupaten Bolmong Kompak Kampanyekan ‘War on Drugs’

BOLMONG – Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu, menyambangi Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), Selasa 19 April 2022.

Dalam kunjungaan itu, Kantor Imigrasi Kotamobagu bersama BNN Kabupaten Bolmong begitu kompak kampanyekan War on Drugs.

Mewakili Kepala Kantor Imigrasi Kotamobagu Usman, rombongan yang dipimpin Kasubsi Dokumen dan Perjalanan beserta Analis Keimigrasian Jan Peterson, disambut hangat Kepala BNN Bolmong AKBP Yuli Setiawan Dwi Purnomo.

Dikatakan, Jan Peterson, kunjungan ini menindak lanjuti surat Kepala BNN, tentang Kampanye Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika, di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM (Kemekumham).

Sehingga itu, Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Kotamobagu ikut melaksanakan koordinasi dengan BNN Bolmong, tentang menggelorakan Kampanye P4GN ‘War on Drugs’.

“Pada prinsipnya, koordinasi ini membahas terkait sosialisasi P4GN yang selaras dengan kampanye ‘War on Drugs’, tandasnya.

(*)

Komentar