BOLMONG – Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjend Pol Drs Nana Sudjana menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Dra Hi Yasti Soperdjo Mokoagow, dalam acara peletakan batu pertama pembangunan Polres Bolmong, di Desa Dulangon, Kecamatan Lolak, Kabupaten Blmong, Rabu (14/7).
“Tentu saya mengucapkan terima kasih kepada Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, karena telah membantu proses pembangunan dengan menghibahkan tanah bersertifikat dengan luas 5 hektar,” ucap Kapolda Sulut, saat menyampaikan sambutannya.
Menurutnya, berkat Bupati Bolmong telah memberikan hibah tanah, akhirnya pembangunan Mako Polres Bolmong terwujud. Dengan adanya peletakan batu pertama ini, artinya sudah resmi bahwa pembangunan Mako Polres Bolmong sudah bisa dilaksanakan.
“Tentu tidak akan mungkin pembangunan ini akan segera terealisasi, jika tidak ada dukungan penuh dari Bupati,” katanya lagi.
Ia menyebutkan, Polri seperti juga pemerintahan. Jika Provinsi memiliki Polda, tentu daerah harus mempunyai Polres.
“Ini langkah awal yang baik dengan terealisasinya pembangunan Mako Polres di Bolmong, dan juga akan memaksimalkan lagi pelayanan publik di tubuh Polri,” terangnya.
Dirinya menjelaskan, sebelumnya ada enam polres pemekaran, dan saat ini pun baru terealisasi tiga Polres yaitu, Polres Bolmong, Polres Bolmut dan Bolsel. Untuk tiga polres lainnya akan dilakukan tahun depan.
Jendral dua bintang ini pun menjamin, suasana Kamtibmas di daerah Bolmong lebih baik lagi.
“Saya meminta untuk jajaran Polres Bolmong, agar dapat menjaga situasi Kamtibas daerah lebih aman. Bagaimana masyarakat kita dapat tidur dengan nyenyak,” tegasnya.
Mantan Kapolda Metro Jaya ini juga berharap untuk pimpinan PT maupun CV, dalam pembangunan kontriksi Mako Polres Bolmong agar dpat menyelesaiakan pembangunan tetpat waktu.
Sementara itu Bupati Bolmong menyampaikan, sekian tahun masyarakat Bolmong menantikan Mako Polres Bolmong.
“Alhamdulilah, ini merupakan kabar gembira untuk kita semua. Dengan adanya peletakan batu pertama ini, merupakan tanda daerah Bolmong maju dalam Kamtibmas, dan akan memberikan dampak positif bagi daerah, terlebih untuk proses pembangunan daerah,” pungkas Yasti.
Peliput : Yudi Paputungan.
Komentar