Pemkot Kotamobagu Akan Ambil Bagian di Sulut Expo 2019

BOLMONGNEWS.COM, Kotamobagu–Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu memastikan akan mengambil bagian pada ajang pameran dan promosi di Sulut Expo 2019, yang akan dilaksanakan di Jakarta pada 26-29 September 2019 mendatang.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kotamobagu, Moh Agung Adati, Rabu (18/9).

“Saya bisa pastikan bahwa kita (Kota Kotamobagu) akan ikut dalam iven tersebut,” katanya.

Menurutnya, kegiatan itu menjadi momentum sangat penting untuk mempromosikan Kota Kotamobagu.
Baik dari sisi produk unggulan daerah, pariwisata dan budaya, serta potensi investasi di berbagai sektor.

“Mudah-mudahan ini dapat dimanfaatkan dengan baik, untuk kita menjalin kerja sama dengan berbagai pihak,” ujarnya.

Diketahui, dalam rangka perayaan HUT ke-55 Provinsi Sulut tahun ini Pemprov Sulut akan menggelar Sulut Expo 2019 di Jakarta. Kegiatan yang akan berlangsung tiga hari, 26-29 September 2019 tersebut dipusatkan di Smesco Exhibition & Convention Hall, Jalan Gatot Subroto Pancoran, Jakarta Selatan. (ewin)

Komentar