NasDem Bolsel Retak, Muhamad Paputungan Deklarasikan Pasangan Berkah Jilid II

BNews, BOLSEL – Pasangan calon Bupati Bolsel, Iskandar Kamaru dan Wakil Bupati Bolsel, Deddy Abdul Hamid dengan jargon Berkah Jilid II resmi menggelar deklarasi di halaman Sekretariat DPC PDI Perjuangan, Kamis (29/8/2024).

Deklarasi ini dihadiri lima pimpinan partai politik koalisi yaitu Partai PDI Perjuangan, Gerindra, PKB, PKS dan PAN.

Dalam deklarasi tersebut Iskandar kamaru menyampaikan terima kasih Kepada para pimpinan partai politik atas dukungan kepada Berkah Jilid II.

“Saya ucapkan terima kasih banyak kepada 5 Pimpinan partai politik yang telah memberikan rekomendasi kepada saya dan pak Deddy sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati Bolsel,” ucapnya dengan penuh semangat.

Dalam Deklarasi tersebut Deddy Abdul Hamid menambahkan, dengan dukungan lima parpol serta relawan dan masyarakat yang hadir menambah spirit perjuangan bagi kami dalam kontestasi Pilkada.

“Dengan dukungan lima partai politik menambah spirit bagi pasangan Berkah Jilid II untuk berjuang memenangkan pilkada di Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) tahun 2024,” ujar Deddy.

Menariknya, dalam deklarasi Pasangan BERKAH Jilid II tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Nasdem Bolsel Muhamad Paputungan turut hadir dalam deklarasi dan menyatakan dukungannya secara pribadi kepada pasangan Berkah Jilid II.

“Saya siap melakukan tugas-tugas dalam memenangkan pasangan Berkah Jilid II”, tegasnya.

Ia menegaskan dengan hadirnya dirinya dukungan NasDem ke paslon MADU dapat dipastikan akan pecah, dan hal itu akan menguntungkan paslon BERKAH Jilid II.

“Kehadiran saya dalam deklarasi Paslon BERKAH Jilid II akan menambah kekuatan kemenangan, dan saya akan membantu memenangkan,” pungkasnya.

Reporter: Wawan Dentaw

Komentar