Kapolsek Kotamobagu Utara dengarkan Keluhan Pedagang Pasar

BNews, KOTAMOBAGU – Polsek Kotamobagu Utara menggelar Jumat Curhat (Jumat Mopata’aw) dengan pedagang di Pasar Rakyat Genggulang, Kelurahan Genggulang, Kecamatan Kotamobagu Utara Jumat (17/3/2023) pagi.

Dipimpin langsung Kapolsek IPDA Jufian E. Manoppo, para pedagang mengutarakan keluhan dan keresahan pedagang pasar rakyat genggulang.

“Dalam pelaksanaan Jumat Curhat kami mendengarkan sejumlah keluhan disampaikan pedagang,” kata Jufian.

Adapun keluhan pedagang Pasar Rakyat Genggulang kata Jufian, pertama pedagang menyampaikan terkait sepinya para pembeli dan hampir sebagian dari pedagang sudah pindah di seputaran Ex Bioskop Palapa Kelurahan Gogagoman untuk berdagang di sana,” tuturnya

“Selanjutnya, para pedagang mengungkapkan akan pindah ke lokasi Palapa apabila tidak ada tindakan dari Pemerintah Kotamobagu,” tambahnya.

Usai mendengarkan keluhan pedagang, Jufian mengimbau kepada para pedagang agar menahan diri terkait permasalahan dan keluhan pedagang.

“Semua Keluhan para pedagang akan kami tampung dan nanti akan berkoordinasi dengan Camat dan Dinas Disperindagkop Kota Kotamobagu. Saya berterima kasih kepada para pedagang yang sudah menjaga bersama kondisi kamtibmas tetap kondusif,” tandasnya.

Sementara itu Kepala DPMPTSP Kotamobagu, Moh Aljufri Ngandu mengatakan, pihaknya akan segera menindaklanjuti pedagang yang menempati seputaran Ex Bioskop Palapa.

“Dalam waktu dekat ini kami akan menindaklanjuti keluhan para pedagang, sebelumnya kami juhmga sudah menyurat terkait larangan menempati tempat tersebut,” ungkap Aljufri.

Aljufri menghimbau kepada para pedagang yang menempati Ex Bioskop Palapa agar menaati aturan yang ada.

“Jika sampai peringatan ke tiga tidak ada perubahan, maka Pemerintah Kotamobagu akan mengosongkan tempat tersebut,” tandasnya.

Reporter: Miranty Manangin

 

Komentar