POLITIK–Partai Nasdem resmi menyerahkan SK calon Gubernur kepada Vonnie Anneke Panambunan (VAP).
Sekretaris partai Nasdem Sulut Victor Mailangkay pun sudah memerintahkan segenap kader partai Nasdem untuk all out mendukung VAP.
Harusnya ini waktu “bergembira” bagi para pengurus Nasdem di daerah. Namun yang terjadi justru antiklimaks.
Suasana terekam dingin. Malah cenderung adem ayem. Itu terbaca jelas di Bolaang Mongondow Raya (BMR). Beberapa pengurus terlihat ragu. Ada yang masih mempertanyakan kebenaran kabar VAP beroleh SK.
Berbeda dengan lawan mereka PDI- Perjuangan, jauh sebelum menetapkan Olly Dondokambey dan Steven Kandouw sebagai jagoan pemegang SK, seluruh kader banteng sudah lebih dulu curi star mensosialisasikan pasangan petahana ini.
Kader Nasdem BMR sendiri bak diam seperti tidak ada kabar apa pun. Ada yang tidak mengangkat telepon saat ditanyai perihal itu. Mengelak memberi pernyataan dukungan. Ironis. Karena daerah ini ditargetkan jadi lumbung suara VAP yang getol menggandeng tokoh BMR Siswa Rahmat Mokodongan.
Memang dalam kenyataan, Nasdem terdiri dari berbagai kekuatan. SK jatuh pada satu kekuatan tak menjamin kekuatan lainnya akan menerima. Atau bisa menerima. Tapi setengah hati. Ini efek dari banyaknya joker di tubuh partai itu seperti Vikcy Lumentut (Walikota Manado), Elly Lastu (Bupati Talaud) yang gagal meraih SK.
Dinginnya pengurus Nasdem BMR terhadap VAP nampak saat VAP keliling daerah lalu. Di Bolmong, VAP tidak disambut pengurus partai. Informasi yang dihimpun, pengurus setempat tidak menerima surat pemberitahuan mengenai kunjungan tersebut. Terindikasi para pengurus Nasdem di BMR punya jagoan lain. (Viko)
Komentar