KOTAMOBAGU–Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, menghadiri acara syukuran peringatan Hari Kejaksaan atau Hari Bhakti Adhyaksa ke-61, Kamis (22/7).
Kegiatan di aula Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Kotamobagu itu, dilaksanakan dengan sederhana dan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes).
Sementara itu, Kepala Kejari Kotamobagu, Hadiyanto SH mengatakan, tema Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 tahun ini adalah Berkarya Untuk Bangsa.
“Intinya pesan bapak Jaksa Agung kita lebih bersinergi dengan pemerintah daerah untuk mengatasi pandemi Covid-19. Kita sebagai aparat penegak hukum harus bisa mendampingi rekan-rekan Pemda untuk melaksanakan anggaran-anggaran penanganan Covid-19 supaya terserap lebih cepat. Karena masyarakat sekarang sudah sangat butuh bantuan-bantuan pemerintah yakni mulai dari bantuan sosial dan bantuan kepada usaha kecil menengah,” terangnya.
Ia mengatakan, upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-61, digelar secara virtual dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Ia pun berharap, di Hari Bhakti Adhyaksa ke-61 Kejari Kotamobagu bisa lebih berkarya untuk bangsa dan banyak inovasi-inovasi yang dibuat dan pelayanan tetap dilaksanakan dengan maksimal.
“Pada intinya kita bisa bekerjasama dengan pemerintah daerah untuk menanggulangi Pandemi Covid-19 ini,” ucapnya.
Diinformasikan, tahun ini Kejaksaan Negeri Kotamobagu telah menggelar beberapa agenda bakti sosial, diantaranya; memberikan bantuan kepada pensiunan pegawai Kejari Kotamobagu serta melaksanakan Vaksinasi Covid-19 kepada anak usia 12-17 tahun serta kepada para pegawai, keluarga besar Adhyaksa serta masyarakat umum bertempat di Kantor Kejari Kotamobagu.
(Laras Dondo)
Komentar