Wali Kota Bersama Forkopimda Tabur Bunga dan Berdo’a di Makam Pahlawan

KOTAMOBAGU—Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2020, Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), melakukan penaburan bunga dan berdo’a di  Taman Makam Pahlawan (TMP), yang terletak di Kelurahan Mongkonai Barat Kecamatan Kotamobagu Barat, pagi tadi.

“Insha Allah dengan pelaksanaan peringatan Hari Pahlawan ini, akan bisa membangkitkan semangat kita semua. Terutama di tengah pandemi Covid-19, jangan sampai semangat perjuangan kita rendah,” ujar Walikota. Selasa (10/11/2020).

Wali Kota mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Kota Kotamobagu, untuk menjadikan momentum hari pahlawan sebagai dorongan meningkatkan semangat kerja serta melaksanakan tugas sebaik-baiknya.

“Cita – cita dari pahlawan harus terus kita gelorakan bersama dan kita tunaikan sebagai anak bangsa,” katanya.

Peringatan hari bersejarah bangsa Indonesia ini, diawali dengan upacara yang digelar langsung di TMP. Dimana bertindak sebagai inspektur upacara AKBP Prasetya Sejati, S.I.K (Kapolres Kotamobagu), Komandan Upacara Kapten Inf Muyasir, S.I.P (Pasi Ter Kodim 1303/BM), sebagai Perwira Upacara Kapten Inf Janssen Neang (Pasi Pers Kodim 1303/BM).

Turut hadir, Mayor Inf Burhan, S. Sos (Kasdim 1303/BM), Kajari Kotamobagu Hadiyanto, SH, Sekretaris Daerah Kotamobagu Sande Dodo, para assiten, Sekda Kotamobagu, pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dan anggota DPRD Kotamobagu.

Acara berjalan khidmat dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan (Erwin Makalunsenge).

Komentar