Penanggulangan Kemiskinan Fokus Pemkot Kotamobagu

BOLMONGNEWS.COM, Kotamobagu–Persoalan kemiskinan masih menjadi persoalan yang mendesak untuk segera diselesaikan melalui penanganan kemiskinan yang merupakan tujuan dari pembangunan serta bagian dari 17 prioritas dalam Sustainable Development Goals (SDGs).

“Penanggulangan Kemiskinan secara komprehensif tentu sangat memerlukan keterlibatan berbagai pemangku kepentingan dari Pemerintah pusat hingga daerah, dunia usaha dan masyarakat secara umum,” ujar Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan, saat memberikan sambutan sosialisasi Pemutakhiran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) melalui Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT), di Aula Rumah Dinas Walikota Kotamobagu, Selasa (12/11/2019).

Dengan adanya SLRT diharapkan kebutuhan dan keluhan masyarakat miskin serta rentan miskin dapat ditangani dengan efektif dan efisien. “Harus diutamakan disiplin dan tanggung jawab dalam mendata masyarakat miskin dan rentan miskin sebagai bentuk keseriusan dalam penanganan kemiskinan,” ungkapnya.(ewin)

Komentar