PAD Bina Marga Dinas PUPR Over Target

BOLMONGNEWS.COM, Kotamobagu–Capaian realisasi pendapatan asli daerah (PAD) Bidang Bina Marga Dinas PUPR Kotamobagu sampai dengan bulan November over target dengan capaian 112,5 persen.

Kepala Bidang Bina Marga Claudy Mokodongan, mengatakan dari target PAD sebesar Rp 275.000.000,00 juta, dengan sumber lewat jasa sewa alat berat berupa 4 unit dump truck, 2 unit bomak, 1 unit Exapator mini, 1 unit baby roller dan peralatan Laboratorium.

“ Alhamdulillah realisasi sampai bulan November 2019 mencapai Rp 309.375.000,00 juta dan ini sudah melampaui dari target yang ada,” ujar Claudy.

Menurutnya, hasil capaian ini juga didapat atas hasil kerja sama yang baik dari semua pihak.

” Kami menyampaikan banyak terima kasih kepada seluruh jajaran Dinas PUPR Kotamobagu termasuk pihak ketiga yang sudah melaksanakan kewajiban dengan baik,” ujarnya.

Plt Kepala Dinas PUPR Kotamobagu Ir. Sande Dodo, mengapresiasi atas kinerja pengelolaan PAD di bidang bina marga,

” Mudah mudahan capaian ini juga bisa dicapai pada tahun 2020 mendatang dan bisa lagi kembali meningkat,” terang Dodo. (ewin)

Komentar