Jelang Motampot Fest 2024, ini Imbauan Penting untuk Semua Peserta

BNews KOTAMOBAGU – Persiapan akhir untuk Motampot Fest 2024 yang akan berlangsung besok, Sabtu, 14 September 2024, di Alun-alun Boki Hontinimbang Kotamobagu semakin dimatangkan.

Acara yang digagas oleh Kejaksaan Negeri Kotamobagu ini diprediksi akan menjadi salah satu perhelatan terbesar tahun ini.

Panitia pelaksana terlihat sibuk mempersiapkan segala hal guna memastikan event berjalan sukses. Tidak hanya soal teknis, pihak penyelenggara juga memberikan sejumlah aturan penting yang wajib diikuti baik oleh peserta maupun pengunjung, demi kelancaran acara.

Berikut beberapa larangan yang harus dipatuhi selama Motampot Fest 2024 berlangsung:

– Dilarang membawa drone tanpa izin resmi

– Senjata api dan benda tajam lainnya tidak diperkenankan

– Makanan dan minuman dari luar area konser tidak boleh dibawa masuk

– Minuman beralkohol dan obat-obatan terlarang dilarang keras

– Hewan peliharaan tidak diizinkan berada di area konser

– Tripod, monopod, dan tongsis juga tidak diperkenankan

– Penggunaan laser di area konser dilarang

Panitia mengimbau seluruh peserta dan pengunjung untuk mematuhi aturan ini demi keamanan dan kenyamanan bersama. Persiapkan diri Anda untuk menikmati pertunjukan spektakuler tanpa kendala.

 

Reporter: Nindy Pobela

Komentar