BOLTIM — Partai Nasional Demokrat (NASDEM) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) periode 2022 – 2024, Senin, 25 Juli 2022.
Kagiatan yang dihelat di Cafe D’ Katu Desa Tombolikat, Kecamatan Tutuyan, Kabupaten Boltim tersebut, mengangkat tema ‘Bersama Kita Perkokoh Kohesivitas Menuju Kemenangan Pemilu 2024’ .
Dalam rakorda tersebut, Sam Sachrul Mamonto S.Sos. M.Si resmi ditunjuk Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem Sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kabupaten Boltim periode 2022 – 2024.
Hal itu terlihat dengan penyerahan surat keputusan (SK) nomor 300a-Kpts/DPP-NasDem/VI/2022 dari Ketua Umum Surya Paloh melalui Ketua Nasdem Provinsi Sulawesi Utara DR. J. Viktor Mailangkay, SH, MH,
Dalam sambutannya, Sachrul sebagai ketua DPD Partai Nasdem yang baru, menyatakan tekad dan komitmennya membesarkan partai besutan Surya Paloh itu di Bolaang Mongondow Timur.
“Ini adalah amanah dan tanggung jawab yang diberikan partai. Jika sekarang ini Nasdem punya tiga kursi (di DPRD Boltim), maka kedepan kita target sampai 10 kursi,” kata Sachrul.
Dihadapan pengurus DPW Nasdem, Sachrul menceritakan perjalanannya memimpin salah satu partai politik di Boltim. Saat itu, partai yang diketuainya menjadi peraih suara terbanyak dan mendapatkan kursi Ketua DPRD Boltim.
Keberhasilannya menahkodai Parpol tersebut bukan tidak mungkin juga didapat Partai Nasdem, apalagi dengan ketokohan dan kapasitas yang ia miliki saat ini.
“Sekarang ini banyak yang ingin mendaftar sebagai Caleg Nasdem di Pemilu 2024 dan mereka adalah para rising star yang bisa menyumbang banyak suara. Kita harus optimis, jangan pesimis. Optimisme ini yang akan saya tularkan ke semua kader Nasdem,” ucap Sachrul.
Untuk membuktikan tekad dan komitmennya membesarkan partai yang identik dengan warna navy itu, Sachrul menyebut dirinya akan melakukan kerja-kerja kepartaian tak hanya di Boltim saja, tapi ia langsung meminta ijin ke pengurus DPW Sulut untuk melakukan kerja kepartaian ke daerah lain di Bolmong Raya.
“Nasdem pernah mengalami masa kejayaan, dan saya ingin kembalikan kejayaan Nasdem itu mulai dari Boltim kemudian menjalar ke daerah lain,” ujar Sachrul, disambut tepuk tangan pengurus DPW dan DPD yang hadir.
Disisi lain, ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pengurus DPW yang sudah datang dan melantik pengurus DPD Nasdem Boltim masa bhakti 2022-2024.
“Insya allah sukses Nasdem di 2024 dimulai dari pelantikan hari ini,” ucap Sachrul.
Peliput: Gazali Potabuga
Komentar