Harga Pertalite Eceran di Boltim Dikeluhkan Pengendara, Per Liter Tembus Rp15.000

BNews, BOLTIM – Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di Pertamina pasca resmi diumumkan pemerintah beberapa waktu lalu, berdampak hingga ke harga jual BBM eceran.

Di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) harga BBM khususnya Pertalite eceran tembus hingga Rp15 ribu per liter.

Harga BBM Pertailite ini pun dikeluhkan sejumlah pengendara di daerah tersebut.

“Harga eceran BBM jenis Pertalite ini sudah tidak masuk akal, per liter sampai Rp15 ribu,” kata salah satu pengendara asal Kabupaten Boltim, Hasan Gobel.

Meski demikian, kata Hasan, BBM sudah menjadi kebutuhan untuk menunjang aktivitasnya sehari-hari.

“Apa boleh buat BBM kan sudah menjadi kebutuhan kami pengendara. Mau tidak mau kami harus membelinya walaupun harganya cukup mahal,” kata Hasan.

Aso salah satu penjual BBM eceran di Boltim mengaku, ia mendapatkan BBM dari luar daerah Boltim.

“Untuk harga per liter kami sesuaikan dengan jarak pengambilan BBM ini.  Karena BBM ini diambil dari luar daerah Boltim. Itu pun yang kami dapat hanya sedikit dan kami jual lagi,” ungkapnya.

Sementara itu, Awin pengawas SPBU Tutuyan mengatakan, untuk harga jual yang ditetapkan pengecer bukan menjadi kewenangan mereka.

“Soal penetapan harga eceran itu bukan kewenangan kami dan minyak yang mereka jual bukan juga diambil dari SPBU Tutuyan, entah itu didapatkan dari mana,” ucap Awin.

Sayangnya, Kepala Bagian Energi Sumber Daya Mineral,  Hasirwan Nursyamsir mengatakan, pihaknya tidak melakukan pengawasan sampai ke penjualan BBM eceran tersebut.

“Kita lebih memfokuskan pembinaan dan pengawasan ke SPBU di Tutuyan agar jangan melakukan pengisian melalui jerigen atau galon,” singkatnya, sembari menambahkan biarkan mekanisme yang berjalan.

“Kalau mahal jangan dibeli nanti akan turun menyesuaikan pasar,” tambahnya.

Peliput: Gazali Potabuga

Komentar