Dispar Boltim Tawarkan Destinasi Wisata Jelang Idul Fitri

BolmongNews.com, Boltim— Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), menawarkan sejumlah icon destinasi wisata bagi para wisatawan untuk mengisi liburan di Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah.

Kepala Dispar Boltim, Rizki Lamaluta mengatakan, lebaran nanti pasti semua orang akan memanfaatkan liburan dengan bersilaturahmi bersama keluarga, kerabat dan saudara.

Pengunjung pasti akan melakukan  rekreasi ke tempat-tempat wisata seperti pantai, danau, air terjun, pegunungan dan lokasi wisata lainnya.

“Saat ini kami siapkan wisata buatan Atoga River View (ARV) Out Bound, dan wisata alam Danau Mooat, Tanjung Silar, dan Pulau Nenas. Alat untuk Snorkling pun akan kami siapkan,” tutur Riski.

Dia menjamin, setiap pengunjung yang datang ke Boltim, pasti akan puas dengan suguhan pemandangan yang indah dari destinasi wisata baik yang ada di pegunungan maupun pantai.

“Sebab banyak potensi wisata yang kami garap dan sangat menjanjikan di daerah ini. Setiap wisatawan yang datang pasti puas dan meninggalkan kesan untuk diabadikan sebagai kenangan liburan,” kata Riski.

Diakuinya, selang beberapa tahun terakhir banyak wisatawan yang datang dan berkunjung ke Boltim. Destinasi wisata yang kerab banyak dikunjungi adalah Tanjung Silar, River View (ARV) Out Bound Atoga, dan Danau Mooat.

“Tiga icon wisata ini yang sedang trand di Sulut. Tahun ini kita siapkan fasilitasnya untuk menjamin kepuasan pengunjung,” tutup Riski. (Lee).

Komentar