BNews, BOLMUT – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Sirajudin Lasena, menghadiri sekaligus membuka kegiatan Rembuk Tani dalam rangka Penyerentakan Penanaman Padi.
Kegiatan itu bertempat di Desa Busisingo, Kecamatan Sangkub, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Rabu 8 November 2023.
Pelaksanaan Rembuk Tani ini pun, mendapat apresiasi serta penghargaan dari Bupati Bolmut Sirajudin Lasena.
Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua Petani di Bolmut yang telah bekerja keras dalam memenuhi kebutuhan Pangan di daerah.
“Alhamdulillah, Kami bisa merasakan hasil Pangan yang telah dikelola oleh para Petani kita hingga saat ini,” ucap Bupati di selah-selah pertemuan.
Meski begitu, kata Bupati, selaku pemerintah daerah akan melakukan berbagai langkah konkret dalam mendukung sektor pertanian.
“Seperti penyediaan benih unggul, bantuan alat pertanian, pelatihan dan penguatan sarana irigasi,” sebutnya.
Bukti keseriusan Bupati, pada kesempatan dirinya turut mendengarkan langsung masukan dari para Petani.
Hal ini, agar kolaborasi antara pemerintah daerah dan Petani terus terjaga.
“Kolaborasi pemerintah daerah dan Petani juga bagian dari Kunci Keberhasilan dalam meningkatkkan sektor pertanian, serta merencanakan kebijakan yang lebih baik untuk memenuhi kebutuhan para petani di daerah,” pungkasnya.
Hadir dalam kegiatan itu, para Asisten, para Pimpinan OPD, Camat, Sangadi, Kapolsek Sangkub dan Petani setempat.
Komentar