RSUD Datoe Binangkang Komitmen Berikan Pelayanan Terbaik

BOLMONG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datoe Binangkang tentu sangat berkomitmen dalam meningkatkan mutu dan pelayanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).

Hal ini diungkapkan Direktur RSUD Datoe Binangkang dr Debby Cintia Kulo, kepada Bolmong.news, Rabu (17/11).

“Tentu kita sangat berkomitmen dalam meningkatkan pelayanan, terlebih itu di bidang kesehatan,” ungkapnya.

Dirinya menyebutkan, saat ini saja RSUD Datoe Binangkang telah memiliki bang darah dan ruang laboratorium sendiri.

“Kalau ruang bank darah kita sudah ada, ditambah 1 ruangan laboratorium,” sebut dia.

Lanjut dia menjelaskan, untuk donor darah harus dilakukan di Palang Merah Indonesia (PMI). Karena, bank darah yang ada di rumah sakit hanya menyimpan stok darah dalam keperluan penanganan medis.

“Untuk stok darah, kita tergantung dari kebutuhan donor atau operasi. Karena ada expired (kadaluwarsa),” jelas dr Debby.

Pada prinsipnya, pihaknya tetap berkomitmen memaksimalkan pelayanan kesehatan di RSUD Datoe Binangkang.

“Agar penanganan pasien saat membutuhkan darah bisa cepat tertangani,” pungkasnya.

 

(Yudi Paputungan)

Komentar