BolmongNews.com, Kotamobagu–Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan menyorot sejumlah tenaga penyuluh Perikanan di Dinas Perikanan Pertanian dan Peternakan (Dispertanak) Kotamobagu.
Menurut Wawali, pemberian bantuan ikan tak tepat sasaran. Selain itu, para penyuluh perikanan juga tidak maksimal dalam melakukan penyuluhan dan sosialisasi kepada para pembudidaya ikan di Kotamobagu.
“Subtansi dari pemerintah dengan memberikan bantuan ikan kepada para pembudidaya ikan itu adalah untuk menaikan taraf hidup dan pendapatan mereka. Nah, ini kebanyakan pembudidaya ikan ini hanya menyalurkan hobi saja tetapi tidak dimanfaatkan sebagai wadah pendapatan,” ujar Wawali saat melakukan kunjungan di Dispertanak, Senin (11/03/2019).
Ia menilai, Mindset atau pola pikir para peternak ikan itu dapat membuat kerugian dan tidak mendatangkan keuntungan.
“Karena masyarakat yang membudidayakan ikan itu adalah mereka harus berbisnis yaitu dengan menjual kembali ikan itu. Kalau hanya menyalurkan hobi maka jangan dikasih bantuan. Ini perlu adanya sosialisasi kembali kepada para pembudidaya ikan, sebab dengan begitu taraf hidup juga bagus dan pendapatan ekonomi juga tinggi,” tandasnya. (ewin)
Komentar