BolmongNews.com Bolmong–Pemerintah Provinsi (Pemrov) Sulut, memberikan bantuan kepada 28 keluarga korban tambang dilokasi Busa desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, di Gedung Yadika, Desa Kopandakan II, Kecamatan Lolayan, Minggu (10/3/2019).
Dalam sambutan Gubernur Olly mengatakan, bantuan ini merupakan rasa kepedulian Pemrov Sulut kepada keluarga yang telah mengalami peristiwa ini karena masyarakat Kabupaten Bolmong khususnya keluarga korban adalah masyarakatnya juga dan bagian dari Pemrov Sulut.
“Dan saya berharap, dengan adanya bantuan dari Pemrov kepada keluarga korban bisa membantu dan meringankan beban hidup keluarga, walau pun tak banyak,” ucapnya.
Gubernur Olly didampingi Bupati Bolmong Yasti Sopredjo Mokoagow dan Walikota Kotamobagu Tatong Bara, juga memberikan bantuan sosial kepada Panti Asuhan Alhuda, AR.Rahman, dan Yayasan Mogoguyang Mototabian sebesar Rp 15 juta. Dan untuk 28 korban pun menerima Rp 5 juta per keluarga.
“Anak anak para korban penambang yang lagi bersekolah, kita akan berikan bantu dengan memberikan beasiswa. Program Sitou Timoutou,” katanya.
Tapi datanya harus lengkap, agar lebih mudah untuk memverifikasi.
“Bagi keluarga korban agar secepatnya, agar bisa mendapat santunan dari Provinsi dengan secepatnya,” imbaunya.(mg-02)
Komentar