BOLMONG – Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Limi Mokodompit, bakal menempati Rumah Dinas (Rudis) Bupati yang berada di Desa Lalow, Kecamatan Lolak, Senin 30 Mei 2022, pekan depan.
Hal itu pun dia ungkapkan, usai menghadiri acara syukuran Penthabisan sekaligus peresmian Gedung Gereja Eben Haezer Labuan Uki, pada Kamis 26 Mei 2022, kemarin.
“Saya sangat siap menempati Rudis Bupati,” ungkap Limi, dihadapan para awak media.
Bahkan kata Limi, sebenarnya minggu ini dirinya sudah sangat siap masuk Rudis Bupati. Namun, karna masih dalam tahap perbaikan dan lainnya, sehingga belum bisa ditempati.
“Kalau sudah siap segala yang ada, Senin pekan depan, pasti saya masuk di Rudis Bupati Bolmong,” tegas Limi.
“Rumah itu harus ditempati, agar lebih dekat melayani pemerintahan dan kemasyarakatan,” sambung Limi Mokodompit lagi.
Pj Bupati Limi Mokodompit pun, ingin membuktikan keseriusan dirinya, untuk menempati Rudis Bupati Bolmong yang ada di Desa Lalow.
Pada Jumat 27 Mei 2022, sore tadi, Pj Bupati Limi Mokodompit dan Ketua TP-PKK Kabupatan Bolmong Ny Iryanti Suleha Uswanas, mengikuti doa bersama atau yang biasa dikenal tradisi Mongondow (Mintahang), dengan harapan mendapatkan perlindungan dan keberkahan Allah SWT, saat akan menempati Rudis Bupati Bolmong nanti.
Tentu, tradisi ini kebiasaan orang Mongondow saat memasuki rumah ataupun bangunan baru atau kegiatan lainnya, selalu diawali dengan doa keselamatan bersama atau Mintahang.
“Saya saat ini sudah disini dan akan menempati Rudis Bupati, agar bisa menampung masyarakat,” ucap Limi.
Turut hadir, jajaran pejabat Struktural Pemkab Bolmong, Keluarga Pj Bupati Bolmong, Tokoh Agama serta Tokoh Masyarakat setempat.
(*)
Komentar