KOTAMOBAGU–Wali Kota Kotamobagu Ir Tatong Bara menghadiri upacara detik – detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 75 yang dilaksanakan secara virtual, di Rumah Dinas Wali Kota, Senin (17/08/2020).
Pada peringatan hari bersejarah bangsa Indonesia ini, Wali Kota menggunakan baju adat daerah Bolaang Mongondow yang diberi nama Tapaluk.
Menurut Wali Kota, pengunaan baju adat daerah merupakan petunjuk atau intruksi yang harus dipakai kepala daerah dalam acara hari Kemerdekaan pada tahun 2020. “Kali ini semua pimpinan daerah diinstruksikan menggunakan baju adat,” kata Wali Kota.
Wali Kota menambahkan, penggunaan pakaian ini juga menjadi bagian untuk memperkenalkan baju adat daerah. “Insya Allah menjadi semangat kita kembali untuk mengedepankan budaya daerah, sesuai visi dan misi pemerintah daerah. Dan mudah-mudahan baju adat kita akan lebih dikenal di Nusantara ini,” harapnya.
Baju Tapaluk merupakan baju kebesaran yang digunakan oleh pemimpin daerah Bolaang Mongondow. Khususnya pemimpin perempuan. Baju ini digunakan sebelum terbentuknya sistem pemerintahan kerajaan.
Baju ini direvitalisasi oleh budayawan Bolaang Mongondow, Chairun Mokoginta, dan resmi digunakan lagi saat pelantikan Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara, dua tahun lalu. ( Erwin Makalunsenge)
Komentar