KOTAMOBAGU— Pelaksanaan Latihan Dasar (Latsar) CPNS Kotamobagu formasi 2018 masih menunggu kepastian jadwal selanjutnya. Hal ini dikatakan Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kotamobagu, melalui Kasubid Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) dan Pengembangan Potensi, Marini Mokoginta, saat ditemui di ruang kerjanya, pekan lalu.
“Belum ada petunjuk selanjutnya. Meski demikian, kita selalu berkoordinasi dan konsultasi dengan pihak BPSDM Provinsi. Terakhir informasinya masih menunggu kabar dari Lembaga Administrasi Negara (LAN), karena walaupun kita bekerjsama dengan BPSDM namun segala keputusan tentang diklat itu ranahnya LAN,” terang Marini.
Meski demikian lanjutnya, pihaknya akan tetap berupaya pelaksanaan Latsar bisa selesai tahun ini. “Kita tetap berusaha tahun ini selesai, tidak bisa hingga tahun depan mengingat adanya kontrak kerjasama dengan pihak lain yang tidak bisa dilakukan multi years, seperti kontrak kerjasama gedung pelaksanaan latsar misalnya,” ungkapnya.
Dikatakannya, jika memungkinkan direncanakan evaluasi akhir yakni persentase akan dilakukan secara tatap muka, namun tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19. “Ada satu evaluasi yang sampai sekarang belum terlaksana dan menjadi kendala peserta karena hanya melalui virtual. Sebenarnya jadwal evaluasi ini sudah harus dilaksanakan bersamaan dengan elearning virtual beberapa waktu lalu,” tandasnya. (*/Erwin Makalunsenge)
Komentar