Swab Test Covid-19 Sudah Bisa Dilakukan di RSUD Kotamobagu

KOTAMOBAGU—Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kotamobagu sebagai rumah sakit rujukan, saat ini sudah bisa melakukan swab test Covid-19. Hal ini disampaikan juru bicara gugus tugas Covid-19 Provinsi Sulawesi Utara dr Steaven Dandel saat konfrensi pers, Kamis (18/6/2020).

Ia mengatakan, penggunaan alat Tes Cepat Molekuler (TCM) yang kerap digunakan untuk deteksi penyakit TB, Genexpert, untuk pemeriksaan Covid-19 di RSUD yang terletak di Kelurahan Pobundayan Kecamatan Kotamobagu Timur, sudah berjalan.

“Hari ini kami untuk pertama kalinya menerima hasil pemeriksaan laboratorium TCM dari Rumah Sakit Pobundayan di Kota Kotamobagu. Ada dua kasus yang positif dari hasil pemeriksaan itu,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, perluasan kapasitas pemeriksaan laboratorium di Provinsi Sulut sudah menjangkau daerah Bolmong Raya. “Kami ucapkan selamat bagi Kota Kotamobagu karena ada ketambahan fasilitas kesehatan yang diharapkan akan mempu membantu menekan pertambahan kasus Covid-19. Kita berharap agar fasilitas yang sama ditambah di Kabupaten/Kota yang lain,” katanya.

Terpisah, Direktur RSUD Kotamobagu dr Eka Budiyanti membenarkan hal tersebut. “Ia benar. Sekarang ini swab sudah tidak dikirim lagi ke Balai Tehnik Kesehatan Lingkungan (BTKL) Manado, karena laboratorium kita sudah bisa dijalankan,” singkatnya.

Diketahui, hasil pemeriksaan dengan CTM diklaim lebih cepat. Yakni hanya sekira 2-3 jam dibandingkan dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) yang memakan waktu 2 hingga 3 hari. (Erwin Makalunsenge)

Komentar