BOLMONG– Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), menjadi daerah baru yang menerima kasus positif Virus Corona atau Covid-19 pertama pada Rabu (20/05) hari ini.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bolmong, dr Debby Chintya Dewi Kulo, dalam konferensi pers, menjelaskan, pasien ke-141 berasal dari Bolmong berusia 54 tahun.
“Pasien perempuan dengan alamat Desa Pindol, Kecamatan Lolak,” kata Debby lewat sambungan video konferensi yang difasilitasi Dinas Kominfo Bolmong, Rabu, malam.
Menurut Debby, pasien saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Datoe Binangkang, dan sedang menjalani perawatan di ruang isolasi.
“Pasien masuk pada tanggal 6 Mei 2020 lalu, dan sudah 14 hari ini menjalani perawatan,” tuturnya.
Anehnya, pasien ternyata tidak memiliki riwayat perjalanan dan kontak dengan pasien positif lain, tapi mempunyai anak dengan mobilitas tinggi.
“Dinas Kesehatan sendiri sudah bergerak melakukan tracking pada pasien 141 tersebut, dan didapatkan enam orang dengan kontak risiko tinggi, dan akan segera diambil sampel Swab,” tutur Direktur RSUD Datoe Binangkang tersebut.
Di sisi lain, Pelaksana Satgas Covid-19 Bolmong dr Erman Paputungan menambahkan, tim Satgas Covid-19 Bolmong langsung bergerak menemui orang-orang yang masuk dalam tracking bersama pemerintah kecamatan.
“Besok tracking dan trasing, hal yang paling pokok adalah melakukan isolasi. Kami juga meminta gugus tugas untuk berkoordinasi dengan lintas sektor,” ucapnya.
Sementara itu kasus Covid-19 di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) terus mengalami peningkatan.
Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Sulut mencatat, perkembangan terbaru virus Corona, bertambah 24 kasus baru per Rabu (20/05).
Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sulut Steaven Dandel mengungkapkan, kasus-kasus baru positif covid-19 yang diumumkan berasal dari Bolaang Mongondow, Minahasa dan Manado.
“Dengan demikian jumlah kasus positif covid-19 di Sulut menjadi 150 kasus baru,” jelas Steaven.(Viko)
Komentar